Liputan6.com, Denpasar - Wakil Ketua Dewan Pertimbangan Ormas MKGRÂ Zaenal Bintang menantang Aburizal Bakrie memperebutkan kursi Ketua Umum DPP Partai Golkar. Anggota Presidium Penyelamat Partai Golkar itu mengaku keputusannya datang dan mencalonkan diri di Munas IX Partai Golkar ini lantaran terpanggil untuk menyelesaikan konflik internal partai berlambang pohon beringin tersebut.
"Konfliknya tidak pada ranah ideologis, tapi soal teknis pelaksanaan Munas," tutur Zaenal di Nusa Dua, Bali, Minggu (30/11/2014).
Zaenal sendiri berharap agar Munas Golkar kali ini menjadi ajang rekonsiliasi akbar kader Golkar untuk kembali bersatu menuju kejayaan Partai Golkar. Zaenal membeberkan lebih modal politiknya untuk merebut kursi yang masih dijabat Ical tersebut.
"Ada beberapa DPD tingkat I dan II (yang dukung)," urainya.
Ia juga mengaku mendapat restu dari pendiri Partai Golkar dan SOKSI, Suhardiman atas pencalonannya tersebut.
Kendati begitu, Zaenal siap menerima kekalahan pada Munas yang akan berlangsung secara demokratis, transparan dan musyawarah mufakat.
Keputusan lain dirinya untuk maju bursa Ketua Umum Golkar lantaran baru Aburizal saja yang menyatakan kesiapannya. "Sehingga harus ada alternatif kandidat lain," tegas Zaenal.
Ia menolak langkah pemilihan Ketua Umum Golkar dengan cara aklamasi. Menurutnya, jika Golkar menempuh langkah itu untuk memilih ketua umum, maka hal tersebut tak baik baik Golkar. "Tidak demokratis. Dan, itu tidak baik bagi Golkar," tutup Zaenal. (Ali)
Modal Zainal Bintang Tantang Ical di Munas Golkar
Zainal menyatakan dirinya maju sebagai calon ketua umum lantaran terpanggil untuk menyelesaikan konflik internal Partai Golkar.
Diperbarui 30 Nov 2014, 19:12 WIBDiterbitkan 30 Nov 2014, 19:12 WIB
Zainal Bintang mewakili sesepuh dan petinggi Partai Golkar yang hadir dalam pertemuan memberikan sejumlah keterangan kepada awak media Rabu (21/5/14) (Liputan6.com/Miftahul Hayat)... Selengkapnya
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
5 Model Baju Bridesmaid Polos, Tetap Elegan dan Menawan Meski Sederhana
Sinarmas Sekuritas Berkunjung ke Unsoed Gelar Sekolah Pasar Modal 2025
3 Model Abaya Arab Hitam Terbaru, Ini alasan Wanita Timur Tengah Gemar Memakainya
Sinopsis Konosuba Season 3 di Vidio: Petualangan Seru yang Kembali Menggebrak Dunia Isekai
Rosan Roeslani Sebut Banyak Investor Tertarik Gandeng Danantara
VIDEO: MBG Batal, Ratusan Siswa di Sukabumi Kecewa
TNI AU Bantah Pernah Miliki Sirkus OCI
5 Inspirasi Cat Ruang Tamu 2 Warna untuk Rumah, Simpel tapi Elegan
Pembantaian di Lokasi Wisata Populer Kashmir Tewaskan 26 Orang, Militan The Resistance Front Klaim Dalangnya
PEVS 2025 Terus Dorong Adopsi Kendaraan Listrik di Indonesia
Langkah Proaktif Melawan Diabetes, Pentingnya Deteksi Dini dan Nutrisi Tepat
Hati-hati, Penjahat Dunia Maya Pakai Program PDF Palsu Buat Curi Dompet Kripto