Liputan6.com, Jakarta Kementerian Sosial menyatakan pihaknya tidak ikut campur dalam membuat Hunian Tampungan Sementara (Huntara) untuk korban tanah longsor di Banjarnegara, Jawa Tengah.
Menteri Sosial (Mensos) Khofifah Indar Parawansa mengatakan untuk Huntara hanya pihak Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) yang menyediakan.
"Kalau dari Kemsos Banjarnegara itu bukan dana ya, kalau Huntara itu BNPB. Namun untuk isi Huntara, pihak Kemensos-lah yang menyiapkan. Kita menyiapkan Rp 2 juta per rumah," jelas Menteri Khofifah di Jakarta, Jumat (26/12/2014).
Selain itu, Khofifah menegaskan untuk Tanggap Darurat di sana diperpanjang sampai 4 Januari untuk mempersiapkan segala sesuatunya.
"Intinya nanti kita siapkan tim assement. Apa saja yang kita siapkan untuk Huntara. Intinya pembuatan Huntara itu tugas BNPB," ucap dia.
Bencana tanah longsor di Dusun Jemblung, Desa Sampang, Kecamatan Karangkobar, Kabupaten Banjarnegara, terjadi pada Jumat 19 Desember 2014, sore menjelang magrib. Total korban tewas longsor Banjarnegara yang ditemukan hingga kini tercatat 97 orang, sedangkan 11 warga hilang. (Ans)
Mensos: Hunian Sementara Korban Longsor Banjarnegara Tugas BNPB
Menteri Khofifah menegaskan Kemensos hanya menyiapkan kebutuhan pengungsi korban longsor Banjarnegara.
Diperbarui 27 Des 2014, 04:15 WIBDiterbitkan 27 Des 2014, 04:15 WIB
Proses pencarian dan evakuasi korban terhalang kondisi medan yang dipenuhi tanah liat di Banjarnegara, Jateng, Sabtu (13/12/2014). (Antara Foto/Idhad Zakaria)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Bolehkah Sholat Tahajud setelah Witir di Bulan Ramadhan, Begini Kata Ustadz Khalid Basalamah
Amankan Mudik Lebaran 2025, TNI Kerahkan Alutsista dan 66.714 Personel
Polda Jatim Bongkar Praktik LPG Oplosan di Jombang
Prabowo Beberkan Sejumlah Kebijakan untuk Bantu Masyarakat Selama Ramadan dan Jelang Idulfitri
Bintang Australia di Piala Dunia: Ada Pemain Tersubur yang Cetak Gol Ikonik Turnamen
Bupati Bandung Usul Bangun Flyover Rancaekek-Majalaya, Ini Alasannya
Cara Sholat Taubat untuk Perempuan Setelah Zina: Doa dan Upaya Lainnya
Asal Atoko Point, Batuan Berwarna di Kawah Jezero Mars
Orang yang Berbuat Baik tapi Ujungnya Masuk Neraka, Siapa Mereka? Peringatan Buya Yahya
Kebakaran di Rawamangun Diduga Akibat Tumpahan Solar, Damkar Kerahkan 55 Personel
6 Gaya Hijab Cut Meyriska Terbaru yang Bisa Jadi Inspirasi
Food blogger Codeblu Jalani Pemeriksaan di Polisi: Tidak Pernah Ada Pemerasan Hanya Penawaran Kerja Sama