Liputan6.com, Jakarta - Pesawat AirAsia QZ 8501 jurusan Surabaya-Singapura dikabarkan hilang kontak pada pukul 07.55 WIB. Sebelum hilang kontak, pilot pesawat berpenumpang 155 orang itu sempat meminta naik ketinggian.
"Kontak terakhir dengan menara kontrol di Jakarta, pilot minta naik ketinggian," ungkap Staf Khusus Kemenhub Hadi Mustofa kepada Liputan6.com di Jakarta, Minggu (28/12/2014).
"Pertama pilot minta naik dari ketinggin dari 32 ribu kaki ke 34 ribu kaki melalui menara kontrol di Jakarta dan sudah diizinkan naik," jelas Hadi.
Selain dengan menara kontrol di Jakarta, jelas Hadi, sang pilot juga sudah berkoordinasi dengan menara kontrol di Singapura. "Sudah berkoordinasi juga dengan menara kontrol di Singapura," kata Hadi.
Pesawat AirAsia type Airbus A320 yang berangkat dari Bandara Juanda Surabaya pukul 05.20 WIB itu seharusnya tiba di Singapura pukul 08.30, namun hilang kontak pada pukul 07.55 WIB
Pesawat tersebut dipiloti Kapten Iriyanto dan Remi Emmanuel Plesel. Ada 4 flight attendants, yakni Wanti Setiawati, Khairunisa Haidar Fauzi, Oscar Desano, Wismoyo Ari Prambudi, dan 1 teknisi Saiful Rakhmad.
Ada 155 penumpang dalam pesawat AirAsia QZ 8501 itu, terdiri dari 138 dewasa, 16 anak-anak, dan 1 bayi. Detailnya, 1 penumpang berkewarganegaraan Singapura, 1 warga negara (WN) Inggris, 3 WN Korea (1 bayi), dan 149 WN Indonesia. (Mut)
Sebelum Hilang Kontak, Pilot AirAsia Minta Naik Ketinggian
Sebelum hilang kontak, pilot pesawat AirAsia berpenumpang 155 orang itu sempat meminta naik ketinggian.
Diperbarui 28 Des 2014, 11:37 WIBDiterbitkan 28 Des 2014, 11:37 WIB
Pihak AirAsia membenarkan bahwa pesawat maskapai AirAsia jurusan Surabaya-Singapura hilang kontak.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 Konsultasi PsikologiKapan THR 2025 Cair? Jadwal Pencairan Uang THR untuk ASN dan Karyawan Swasta
9 10
Berita Terbaru
Percepat Adopsi Mobil Listrik, BYD Harmony Buka Dealer di Jakarta dan Bekasi
Denyut Ramadhan di Masjid Dongsi, Masjid Tua di Beijing
Komitmen TJSL BRI, 1.760 Paket Sembako untuk Masyarakat Banjarmasin Timur
6 Tips Mengelola THR agar Tidak Boncos Saat Mudik Lebaran
Apple Gulirkan Update iOS 18.3.2, Haruskah Pengguna iPhone Update Software?
Rp 10,15 Triliun Modal Asing Cabut dari Indonesia Dalam Sepekan
Link Live Streaming Final Carabao Cup Liverpool vs Newcastle United, Minggu 16 Maret 2025 Pukul 23.30 WIB di Vidio
Amalan Utama Malam Nuzulul Qur'an
Edward Akbar Belum Bertemu Anak Sejak Cerai, Kimberly Ryder Ungkap Alasan
Arti Pj Gubernur, Berikut Pengertian, Tugas, dan Wewenang Lengkap
Arti Sluman Slumun Slamet: Filosofi Jawa yang Penuh Makna
VIDEO: OTT KPK, Anggota DPRD OKU dan Pejabat Dinas PUPR Ditangkap