Liputan6.com, Sidoarjo - CEO AirAsia Indonesia, Sunu Widyatmoko enggan menyebutkan berapa kompensasi dan tunjangan yang akan diberikan pihaknya kepada keluarga korban kecelakaan pesawat AirAsia QZ8501.
"Tunjangan dan kompensasi tidak tepat (dibicarakan) saat ini," kata Sunu di Posko Crisis Center, Terminal II Bandara Juanda, Sidoarjo, Jawa Timur, Rabu (31/12/2014).
Sunu menegaskan, yang menjadi fokus AirAsia saat ini adalah proses evakuasi untuk membantu tim Disaster Victim Investigation (DVI) dalam mengidentifikasi DNA 7 jenazah yang telah ditemukan. Juga proses pemakaman para korban.
Dia berharap, seluruh korban dapat segera ditemukan. Begitu juga dengan sisa badan pesawat AirAsia lainnya yang diperkirakan masih berada di lautan luas.
"Sampai sekarang fokus kami di situ. Kami ingin ini cepat berakhir sehingga para korban bisa dimakamkan. Demikian statement dari kami," ucap Sunu.
Total 7 korban yang berhasil dievakuasi hari ini. Upaya evakuasi masih terus dilanjutkan melalui jalur laut dan udara. Tim gabungan juga masih mencari badan pesawat yang diduga berada 25 hingga 30 meter di bawah laut.
Pesawat AirAsia jurusan Surabaya-Singapura itu dikabarkan hilang kontak pada 28 Desember 2014, sekitar pukul 06.17 WIB. Pesawat dengan nomor register QZ8501 itu berangkat dari Bandara Juanda, Surabaya, Jawa Timur pukul 05.20 WIB, dan seharusnya tiba di Bandara Changi, Singapura pukul 08.30 waktu setempat. (Ein)
AirAsia: Soal Kompensasi Belum Tepat Dibicarakan Saat Ini
Yang menjadi fokus AirAsia saat ini adalah proses evakuasi untuk membantu tim DVI Polri.
Diperbarui 31 Des 2014, 20:44 WIBDiterbitkan 31 Des 2014, 20:44 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Nonton Episode Terbaru Series Theo & Ruza Dengan Vidio Express
9 Hobi Bocil Generasi 90an yang Bikin Mereka Tahan Berjam-Jam tanpa Pegang HP
Kereta Gantung Jatuh ke Jurang di Italia, 4 Orang Tewas
Tradisi Jumat Agung, Perayaan yang Penuh Makna untuk Umat Kristiani
Seru-seruan di Bioskop Virtual Dunia Minecraft, Bisa Dapat Voucher Nonton Gratis
Indodax Pastikan Tak Terdampak Gangguan AWS
Hari Kelereng Sedunia: Nostalgia Permainan Tradisional Kelereng di Indonesia
Anak 10 Tahun Diculik Pria yang Dikenal dari Roblox
Legenda Real Madrid Dukung Rodrygo Hengkang ke Liverpool, Jadi Suksesor Ideal Mohamed Salah
9 Rekomendasi Hotel di Jogja 2025 untuk Honeymoon Per Malam Tak Sampai Rp500 Ribu
Soal Kasus Dokter Cabul, Anggota Komisi IX DPR RI: Tindakan Paling Tercela dan Coreng Profesi Kedokteran
Menko Airlangga Pastikan Program Swasembada Pangan Tak Terganggu Tarif Impor Trump