Liputan6.com, Jakarta - Sebuah sedan yang dikemudikan Stevani menabrak trotoar di Jalan Antasari Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, dini hari tadi. Perempuan ABG yang diduga kuat dalam keadaan mabuk itu mencoba menghalangi juru kamera yang mengabadikan kecelakaan lalu lintas tersebut.
Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Senin (9/3/2015), karena kondisinya yang setengah sadar, Stevani beberapa kali terjatuh saat memarahi sejumlah awak media di lokasi kejadian.
Dengan sempoyongan, Stevani mondar-mandir dan memarahi sejumlah wartawan dan petugas kepolisian. Kendati demikian, polisi yang menangani kasus ini di lokasi tidak melakukan test kesadaran kepada Stevani.
Puncak kekesalan Stevani terhadap awak media dilampiaskan dengan mengejar salah seorang juru kamera. Ia juga berusaha memukuli wartawan di sekitarnya. Namun lagi-lagi Stevani terjatuh berkali-kali tidak bisa menyeimbangkan tubuhnya.
Stevani merupakan potret kecil dari masalah lalu lintas dan pengemudi tak terampil di Ibukota. Ia masih cukup beruntung tak ada korban jiwa akibat kelalaiannya. Semoga petugas lalu lintas lebih jeli dalam menangani kasus seperti ini. (Nfs/Mut)
Gadis Mabuk Mengamuk Saat Mobilnya Hantam Trotoar Jalan Antasari
Stevani yang diduga tengah mabuk berulang kali terjatuh saat berusaha menghalangi wartawan meliput kecelakaan yang dialaminya.
Diperbarui 09 Mar 2015, 13:34 WIBDiterbitkan 09 Mar 2015, 13:34 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Menteri Mu'ti: Banyak Konten Cari Sensasi untuk Sesuap Nasi
Diabetes Tipe 5: Ancaman Baru bagi Generasi Muda yang Perlu Diwaspadai
Cuaca Hari Ini Minggu 27 April 2025: Jabodetabek Diprakirakan Hujan Sedang Siang Nanti
Top 3 Islami: 5 Tips Memilih Gamis Terbaru bagi Wanita Bertubuh Gendut agar Tampak Modis, Pilihan Hijab Wajah Chubby agar Lebih Tirus
Debut BYD Yangwang U8L di Shanghai, SUV Listrik Mewah dengan Tenaga 1.180 Hp
Bunda Iffet Slank Dimakamkan Minggu Siang di TPU Karet Bivak
Saat Donald Trump dan Pemimpin Dunia Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus
Berburu Saham Pilihan saat Musim Dividen 2025
Pantang Panik, Begini Jurus Jitu Hadapi Gejolak Pasar Kripto
Hutan Pinus Pangonan, Pesona Alam Pegunungan Muria
Resep Gehu Pedas Jeletot, Makin Lezat dengan Isian Daging Cincang
27 April 2018: Kim Jong Un dan Moon Jae-in Teken Deklarasi Perdamaian, Akhiri Perang Korut-Korsel