Liputan6.com, Depok - Kepala Humas Fakultas Farmasi Devfanny Aprilia Artha mengatakan ledakan yang terjadi di salah satu laboratorium kampusnya murni kelalaian mahasiswa. Mereka saat itu tengah melakukan praktik penyulingan atau destilasi.
"Kecelakaan ini terjadi di Laboraforium Kimia Kualitatif Fakultas Farmasi UI (Universitas Indonesia). Kronologinya mahasiswa praktikum, sebelum praktikum biasanya dikasih arahan oleh dosen kepala laboratorium. Tapi intinya mereka tak mengikuti arahan dari dosen," ujar Devfanny di kampus UI, Depok, Selasa (17/03/2015).
Ledakan yang terjadi Senin pagi, 16 Maret 2015 kemarin bermula dari 70 mahasiswa semester IV yang hendak melakukan praktik destilasi pada mata kuliah Bahan Baku Sediaan Farmasi.
Devfanny menjelaskan, sebelum praktik dimulai, dosen berinisial EM yang bertugas sebagai responsif (pemberi keterangan) mem-briefing para praktikan (mahasiswa) secara jelas.
"Asal mula ledakan tersebut karena salah satu kelompok, yaitu kelompok A5 tidak menarik api spriritus yang digunakan untuk memanaskan labu destilasi (tabung kimia)," ujar dia.
Seharusnya, lanjut Devfanny, saat suhu di termometer menunjukkan 60-65 derajat celcius, api ditarik untuk mengurangi panas labu. Tapi mereka membiarkan api terus memanas hingga suhu 100 derajat celcius.
"Karena labu nggak kuat nampung tekanan panas, terjadilah ledakan itu," ujar Devfanny.
Devfanny menegaskan, ledakan terjadi bukan karena senyawa kimia yang digunakan untuk praktikum. Zat yang dipakai sebagai campuran ialah asam benzoat, resorcinol, isoropanol, dan air yang menurutnya aman digunakan untuk proses belajar mahasiswa Fakultas Farmasi.
"Ini sebenarnya praktik sederhana. Bahan-bahan yang dipakai pun sederhana, tidak riskan meledak. Jadi ledakan bukan karena campuran kimianya, tapi karena labu destilasinya yang dibiarkan menampung suhu 100 derajat celcius. Tidak ada api sama sekali, lukanya itu karena pecahan kaca saja," tandas dia.
Ledakan terjadi di Laboratorium Fakultas Farmasi Universitas Indonesia pada pukul 10.30 WIB. 14 Mahasiswa dari angkatan 2013 dilarikan ke rumah sakit. (Ali/Yus)
Humas Fakultas Farmasi UI: Ledakan karena Kelalaian Mahasiswa
Ledakan terjadi bukan karena senyawa kimia yang digunakan untuk praktikum.
diperbarui 17 Mar 2015, 13:41 WIBDiterbitkan 17 Mar 2015, 13:41 WIB
Laboratorium Fakultas Farmasi Universitas Indonesia di Depok meledak saat sejumlah mahasiswa tengah mengerjakan tugas kuliah, Senin (16/3/2015). Akibat ledakan tersebut diperkirakan 14 mahasiswa terluka. (Liputan6.com/Yoppy Renato)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kasasi Sengketa Pilkada Kutai Kartanegara Ditolak MA, Petahana Serukan Demokrasi Sehat
Hasil UEFA Nations League: Belanda Imbang Lawan Bosnia, Jerman Gagal Taklukkan Hungaria
Waktu Terbaik Sholat Sunnah Hajat, Lengkap dengan Dzikir dan Bacaan Doanya
Jokowi Turun Gunung di Jakarta dan Jateng, PDIP: Tanda Elektabilitas RK dan Luthfi Merosot
Kunto Aji Ajak Masyarakat Populerkan Perayaan Ulang Tahun dan Wisuda di Warteg
Mengenal Lebih Dekat Nagari Pagaruyung dan Sejarahnya
Efek Perubahan Iklim pada Hewan, Perceraian Elang hingga Perkawinan Sedarah Beruang Kutub
Kisah Karomah Syekh Nawawi dan Mbah Kholil Bangkalan Sholat di Makkah dalam Sekejap, Cling!
Momen Gibran Bertemu Siswa Bernama Raka Saat Tinjau Makan Bergizi Gratis di Slipi
Pria Ekspatriat Keluhkan Polusi Udara Jakarta Makin Memburuk, Minta Event Lari Dibatalkan
Cara Merayakan Hari Anak Sedunia
Saat Abah Anom Lolos Pembunuhan PKI dengan Cara Menakjubkan, Karomah Wali