Acara Sepi, Wagub Djarot 'Semprot' Panitia HUT DKI

Karena itu Djarot langsung menunjuk Ketua Panitia HUT DKI Jakarta Andi Baso untuk membenahi kekurangan ini.

oleh Ahmad Romadoni diperbarui 14 Jun 2015, 11:32 WIB
Diterbitkan 14 Jun 2015, 11:32 WIB
Djarot Saiful Hidayat
Djarot Saiful Hidayat (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat terlihat tidak puas dengan rangkaian acara menyambut HUT ke-488 DKI Jakarta. Hal itu lantaran acara sepi pengunjung.

Djarot pun langsung menunjuk Ketua Panitia HUT DKI Jakarta Andi Baso untuk membenahi kekurangan ini. Dia menilai, masih banyak kelemahan yang ditemukan dalam penyelenggaraan acara.

"HUT ini lemah di promosi dan perencanaan. Harusnya 6 bulan sebelumnya agenda kegiatan sudah disampaikan ke seluruh masyarakat Indonesia, bahkan internasional sehingga mereka tahu ada agenda apa saja sehingga bisa datang bersama," ujar Djarot saat membuka Festival Kuliner Nusantara di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Minggu (14/6/2015).

"Ini kesempatan kita mengevaluasi kegiatan mana saja yang dipersiapkan tahun depan," imbuh dia.

Seharusnya, kata dia, perayaan HUT DKI Jakarta lebih banyak diisi oleh kelompok warga di Jakarta. Sedangkan, sambung Djarot, pemerintah hanya sebagai fasilitator, koordinator, juga motivator sehingga penyelenggaraan HUT lebih meriah.

"Kalau acara ini berjalan baik dapat dipertimbangkan untuk diselenggarakan kembali tahun depan," pungkas Djarot.

Festival Kuliner Nusantara diselenggarakan Badan Koordinasi Organisasi Wanita (BKOW) DKI Jakarta pimpinan istri Djarot, Happy. Acara ini diisi 30 kudapan khas Indonesia yang sudah dipatenkan. (Ndy/Mut)

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya