Liputan6.com, Tangerang Selatan - Tamji Bayu Kusuma alias Acil, suami Citra Khairiyah (20), ibu muda yang jasadnya ditemukan tewas mengenaskan di kamar mandi rumahnya tanpa busana di Jalan Raya Kemiri RT 3 RW 11, Nomor 25-A, Kelurahan Pondok Cabe Udik, Pamulang, Tangerang Selatan, dikenal kasar memperlakukan istrinya.
Kini, Acil masih dicari polisi dan keluarga besar Citra, karena pria 21 tahun itu diduga orang yang bertanggung jawab atas kematian istrinya itu.
"Acil tuh kasar orangnya, ngilang tuh orang sekarang," kata Martin, sepupu Citra saat ditemui di Jalan Pahlawan RT 5 RW 7, Rempoa, Kecamatan Ciputat Timur, Tangerang Selatan, Minggu (28/6/2015).
Menurut Martin, dari pernikahan dengan Acil 3 tahun lalu itu, Citra dikaruniai seorang anak yang diberi nama Zahira. Kini, balita berumur 2 tahun tersebut berada dalam asuhan keluar besar Citra.
Martin juga mengatakan, sejak Citra ditemukan tewas mengenaskan pada Sabtu 27 Juni lalu, Acil menghilang. Pria yang tak punya pekerjaan tetap itu, terakhir kali bertandang ke Rempoa pada Kamis 25 Juni lalu.
Kedatangan Acil untuk menjemput istri dan anaknya yang sedang menengok orangtuanya di Rempoa. Perangai pria yang disebut-sebut tinggal di Pondok Petir, Kota Depok, itu dikenal kurang baik.
"Almarhumah baru 3 tahun ini berumah tangga. Dia (Citra) sering cerita, lakinya suka main tangan kalau marah," ungkap Martin.
Citra Khairiyah Ikhlas ditemukan tewas mengenaskan di dalam kamar mandi rumah kontrakannya di Jalan Kemiri Raya, RT 3 RW 11, Pondok Cabe Udik, Kecamatan Pamulang, Tangerang Selatan, Banten pada Sabtu 27 Juni 2015.
Wanita berumur 20 tahun itu ditemukan tewas dalam keadaan tanpa busana di dalam kamar mandi. Jenazah ditemukan bersimbah darah. Ada lebih dari 4 luka tusukan benda tajam di tubuh ibu muda itu. (Rmn/Nda)
Suami Ibu Muda Ditemukan Tewas di Pamulang Masih Diburu Polisi
Acil juga dicari keluarga besar Citra, karena diduga dia orang yang bertanggungjawab atas kematian istrinya itu.
Diperbarui 29 Jun 2015, 00:20 WIBDiterbitkan 29 Jun 2015, 00:20 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Top 3 Berita Hari Ini: Innalillahi, Mbok Yem Pemilik Warung di Puncak Gunung Lawu Meninggal Dunia di Usia 82 Tahun
Waspada, Wilayah Sulut Berpotensi Dilanda Cuaca Ekstrem
Performa Martin Odegaard Menurun, Arsenal Terpaksa Terjun di Bursa Transfer Musim Panas
Mikky Zia Gabung ke Sony Music, Siap Ramaikan Industri Musik dengan Genre Hipdut
10 Rekomendasi Film India Tayang April 2025, Mulai dari Aksi hingga Horor Psikologis
Siap-Siap Long Weekend, Cek Tanggal Libur Nasional Mei 2025
Rp 100 Juta per Bulan, Maruarar Sirait Mau Serahkan Semua Gaji dari Siloam Buat Bereskan Masalah Meikarta
Tewas karena Kecelakaan Kerja, 3 Jenazah Pekerja Migran Indonesia Tiba di Indonesia
Kaisar KKSP Soroti Negosiasi RI dengan AS Soal Tarif, Singgung Tak Sesuai Arah Strategi Transisi Energi
Maruarar Sirait Kasih 3 Bulan Buat Meikarta Selesaikan Masalah dengan Konsumen
Huayou Gantikan LG di Proyek Baterai, Ini Alasan Pemerintah Putuskan Kerja Sama
Menguatkan Kompetensi Dosen untuk Pendidikan Tinggi yang Berdaya Saing Global