Liputan6.com, Jakarta - Dalam menyongsong Pemililhan Kepala Daerah (Pilkada) secara serentak akhir tahun ini, PDI Perjuangan (PDIP) meresmikan sekolah partai untuk calon kepala daerah. Sekolah tersebut digunakan sebagai tempat menggembleng kader-kader partai yang sudah direkomendasi DPP partai untuk maju dalam pilkada serentak nanti.
Pengamat politik dari Universits Padjajaran Bandung Firman Manan menilai langkah PDIP patut diapresiasi.
Dosen di FISIP Unpad itu menegaskan, sekolah tersebut bisa menjadi kekuatan dan memberi setidaknya 3 keuntungan bagi PDIP. Yakni dapat memperkuat kapasitas personal calon kepala daerah dari sisi kompetensi dan integritas, membantu calon kepala daerah untuk merumuskan visi, misi serta tawaran kebijakan yang pro-rakyat, dan dapat digunakan sebagai konsolidasi partai untuk membangun strategi pemenangan dalam pilkada nanti.
"Dukungan mesin partai bisa sangat dioptimalkan dalam sekolah calon kepala daerah itu," ujar Firman. Tidak hanya itu, lanjut dia, sekolah partai untuk calon kepala daerah itu juga akan memberikan kontribusi positif terhadap tampilnya calon-calon kepala daerah yang berkualitas.
"Sekaligus menegaskan arah perjuangan PDIP dalam membangun daerah," pungkas Firman.
DPP PDIP secara resmi membuka sekolah partai untuk calon kepala daerah yang akan mengikuti pilkada serentak pada Minggu 28 Juni 2015 pukul 11.30 WIB. Sekolah dibuka langsung oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Gedung DPP PDIP, Jalan Lenteng Agung, Jakarta Selatan.
Di depan 137 calon kepala daerah yang menjadi peserta sekolah partai itu, Megawati mengingatkan agar para calon kepala daerah yang akan maju benar-benar bekerja keras. Dia juga menegaskan gara para calon kepala daerah tidak sekedar memanfaatkan PDIP sebagai kendaraan politik.
"Kami hanya merekomendasikan, kalianlah para calon yang harus berjuang mati-matian. Partai akan mendorong dengan menggerakkan seluruh lapangan yang bisa kami lakukan," tegas Megawati. (Sun/Mut)
Sekolah Partai Akan Beri 3 Keuntungan untuk PDIP
Sekolah partai untuk calon kepala daerah itu juga akan memberi kontribusi positif terhadap tampilnya calon-calon kepala daerah berkualitas.
diperbarui 29 Jun 2015, 08:31 WIBDiterbitkan 29 Jun 2015, 08:31 WIB
Megawati Soekarnoputri berpose bersama pengurus DPP PDIP usai meresmikan gedung baru DPP PDIP di Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Senin (1/6/2015). Gedung baru DPP PDIP itu senilai Rp.42,6 miliar. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kronologi Viralnya Seruan Boikot Rumah Makan Padang di Cirebon, Harga Makanannya Dianggap Terlalu Murah
Cara Membuat Kompos yang Sederhana dan Cepat, Begini Menggunakannya
Panduan Praktis, Meracik Teh Daun Herbal untuk Menurunkan Kolesterol
Tata Cara Sholat Tahajud: Panduan Lengkap untuk Mendekatkan Diri kepada Allah
Tata Cara Shalat Gerhana Bulan, Panduan Lengkap Untuk Umat Muslim
Risiko Makan Jengkol, Jika Kebanyakan Bisa Sebabkan Gangguan Pencernaan hingga Penyakit Ginjal
Advokat Adalah Profesi Hukum yang Menjadi Ujung Tombak Keadilan dalam Sistem Peradilan
Trik Rahasia Agar Opor Ayam Tidak Cepat Basi dan Tetap Lezat
Dorong Pengusaha Muda Naik Kelas, BRI dan HIPMI Jalin Kerja Sama Strategis
Cara Membuat Lontong Daun yang Lezat dan Praktis
Tata Cara Sholat Istikharah, Panduan Lengkap untuk Memohon Petunjuk Allah SWT
Cara Membuat Martabak Manis yang Lezat dan Bersarang