Liputan6.com, Jakarta - Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo 'menyentil' Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. Tjahjo menilai, pemerintah daerah lain tidak perlu mencontoh Pemprov DKI Jakarta yang gubernur dan DPRD-nya kerap berseteru.
Menanggapi pernyataan itu, Ahok hanya tertawa. Tak seperti yang diungkapkan Tjahjo, menurut suami Veronica Tan itu, hubungannya dengan DPRD DKI Jakarta selama ini baik-baik saja.
"Akur kok, tadi sama Taufik (Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta M Taufik) akur," ujar Ahok sambil tersenyum di Balaikota, Jakarta, Kamis (17/9/2015).
Bagi Ahok, perdebatan antara eksekutif dan legislatif lumrah terjadi. Terlebih dalam hal pembahasan APBD. Perlawanan yang dilakukan Ahok terjadi bila ada yang mencoba korupsi. Hal inilah yang terlihat selalu tidak akur.
"Tergantung, kalau akurnya karena sama-sama mau nilep ya enggak akur. Kalau sama-sama oke ya akur," pungkas Ahok.
Sebelumnya, dalam Rakornas Tim Terpadu Penanganan Konflik Sosial 2015, Menteri Tjahjo meminta para kepala daerah tidak ikut-ikutan gaduh seperti yang terjadi di DKI Jakarta. Kepala daerah dan DPRD diharapkan bisa bersinergi satu sama lain.
"Daerah jangan meniru seperti DKI yang ribut terus dengan DPRD-nya. Ini harus disinergikan dalam rangka mengusung kerangka anggaran," kata Tjahjo.
Hubungan Pemprov DKI dengan DPRD 'mentok' pada pembahasan APBD 2015 lalu yang menyebabkan tidak terbitnya Perda APBD 2015. Tidak adanya kesepakatan itu membuat APBD 2015 berakhir menggunakan pergub dengan nilai anggaran sama dengan tahun lalu atau APBD 2014 senilai Rp 69,286 triliun.
Perseteruan berawal dari temuan anggaran siluman di dalam RAPBD DKI mencapai Rp 12,1 triliun. Kedua belah pihak saling melaporkan ke aparat kepolisian. Kementerian Dalam Negeri sempat melakukan mediasi terhadap dua institusi tersebut. Hanya saja, mediasi tersebut tidak membuahkan hasil. (Ndy/Tnt)
Ahok Jawab 'Sentilan' Menteri Tjahjo soal Hobi Ribut dengan DPRD
Bagi Ahok, perdebatan antara eksekutif dan legislatif lumrah terjadi.
Diperbarui 17 Sep 2015, 09:35 WIBDiterbitkan 17 Sep 2015, 09:35 WIB
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, saat menyapa awak media (Liputan6.com/Yoppy Renato)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Revisi UU ASN, Pemerintah Siap Beri Masukan Bila Terima Materi Resmi
5 Model Atap Rumah Bagian Depan yang Populer dan Fungsional, Bikin Hunian Makin Cantik
Pembelajaran dari Paus Fransiskus: Bela Rasa, Lingkungan Hidup, dan Persaudaraan Sejati
Potret Dapur Estetik di Rumah Mewah Via Vallen, Modelnya Simple dan Enak Dipandang
Top 3: Kumpulan Twibbon Hari Kartini 2025 Gratis
Mengenal QRIS, Sistem Pembayaran Digital Indonesia yang Disorot Amerika Serikat
Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B Capai 51,19%
Manchester United Ditekuk Wolves di Kandang, Dua Pemain Ini Luput dari Kemarahan Ruben Amorim
VIDEO: Ignatius Suharyo Bakal Ikut Pemilihan Paus Selanjutnya?
Kampung Pakaian Murah Shein di China Mulai Sepi Terdampak Kebijakan Tarif Trump
'Olo' Warna Terbaru Ditemukan Ilmuwan, Baru Dilihat 5 Orang di Bumi
Bagaimana Xbox Dukung Game Indie Indonesia Tembus Pasar Global?