Liputan6.com, Jakarta - Tim Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Polri bersama tim identifikasi Polres Metro Jakarta Utara, olah tempat kejadian perkara atau TKP kebakaran di Hotel Swiss Bel, Jalan Perintis Kemerdekan, Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Identifikasi dan olah TKP digelar guna mencari penyebab kebakaran di gedung tersebut. Serta mencari tahu asal muasal kebakaran yang menewaskan dua pekerja dan 12 luka-luka itu.
Tim Puslabfor tiba di Hotel Swiss Bel sekitar pukul 17.00 WIB. Selang waktu dua jam, tim Puslabfor keluar dari hotel yang baru dibangun itu.
"Kita baru mengecek sampai lantai 22. Sambil melihat-lihat TKP aja," kata Kapolsek Metro Kelapa Gading Komisaris Polisi Argo Wiyono di lokasi kebakaran, Senin (8/8/2016) malam.
Argo mengatakan, olah TKP dan identifikasi hari ini akan dilanjutkan besok. "Jadi sekarang belum selesai dan besok olah TKP akan kembali dilanjutkan," imbuh Argo.
Kebakaran di Hotel Swiss Bel terjadi pada Minggu 7 Agustus 2016, mulai pukul 16.30 WIB hingga tengah malam. Kebakaran ini menewaskan dua pekerja akibat terjatuh saat menyelematkan diri dari amukan si Jago Merah. Sementara, belasan lainnya mengalami korban luka.
Puslabfor Selidiki Penyebab Kebakaran Hotel Swiss Bel Gading
Argo mengatakan, olah TKP dan identifikasi hari ini akan dilanjutkan besok.
Diperbarui 08 Agu 2016, 22:36 WIBDiterbitkan 08 Agu 2016, 22:36 WIB
Menurut Dwi, korban saat ini sudah dilarikan ke Rumah Sakit Mitra Kelapa Gading, guna tindak lanjut secara medis. (@SimonBoykSinaga)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Menteri Bahlil Pastikan Izin Tambang Muhammadiyah Terbit Bulan Ini
Google Play Tambah Opsi Pembayaran QRIS, Dorong Pertumbuhan Ekosistem Digital
Unik, Pertama Kali dalam Sejarah Pemda Garut Gelar Apel Pagi di Pusat Perbelanjaan 'Pengkolan'
CPPCC, Lembaga Konsultasi Politik China Fokus Bantu Pemerintah Gencarkan Modernisasi di 2025
Ciri-Ciri Sahabat yang Bisa Membawa Kita ke Surga, Diungkap UAH
Menyehatkan dan Awet Kenyang Saat Puasa, Ini Buah-buahan Terbaik untuk Dikonsumsi Saat Sahur
Sah Jadi WNI, 3 Pemain Naturalisasi Terbaru Timnas Indonesia Bisa Main Lawan Australia dan Bahrain?
Inilah Proyek-Proyek Strategis PGN yang Mulai Tancap Gas Tahun Ini
Prabowo - Sekjen Partai Komunis Vietnam Sepakat Tingkatkan Kerja Sama Otomotif hingga Pertahanan
Top 3 Berita Hari Ini: Mahalini Bagikan Foto Putrinya yang Tampil Menggemaskan dengan Baju Rancangan Desainer Ternama
Sulut Dipimpin Jenderal Sahabat Presiden Prabowo, 10 Tahun Era PDIP Berakhir
350 Caption Kata-Kata Malam Hari untuk Renungan dan Inspirasi