Jaksa Shandy di Sidang Jessica Wongso Rebut Perhatian Netizen

Riri mengaku sudah biasa menemani Jaksa Shandy ketika sedang menyidangkan kasus-kasus yang ditangani.

oleh Audrey Santoso diperbarui 31 Agu 2016, 14:29 WIB
Diterbitkan 31 Agu 2016, 14:29 WIB
Saksi Ahli di Sidang Jessica
Sidang tewasnya Mirna Salihin mengagendakan keterangan saksi.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Seorang jaksa dalam persidangan kasus pembunuhan Wayan Mirna Salihin dengan terdakwa Jessica Kumala Wongso menyita perhatian netizen. Dia adalah jaksa Shandy Handika yang disebut netizen, terutama kaum hawa, sebagai jaksa ganteng.

Seperti di media sosial Twitter, namanya kerap disebut dalam persidangan Jessica Wongso. Walaupun memakai tanda #sidangjessica, nama jaksa itu terus disebut hingga saat ini.

"Jaksa shandy handika bikin males ganti chenel....... #sidangjessica," demikian cuitan ‏@MaulidaAldaa.

"Nonton sidang kopi bersianida, jadi salfok (salah fokus) sama pak jaksa Shandy Handika yg ganteng nan berkharisma..hehe  #SidangJessica," imbuh ‏@FaizahNapasha.

"Pak Jaksa ganteng namanya Shandy Handika. Ganteng, cool, smart. Ditangan kanannya dah ada cincinnya. Penonton kecewa bung. #SidangJessica," cuit  ‏@elisasurya60.

 

Jaksa kasus Jessica merebut perhatian netizen

 

Jaksa Shandy memang telah menikah. Dalam persidangan pembunuhan dengan menggunakan racun sianida ini, Shandy selalu ditemani istrinya, seorang wanita muda cantik dan tinggi semampai.

"Iya saya istrinya. Nama saya Riri," kata wanita muda itu kepada Liputan6.com, di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Rabu (31/8/2016).

Riri mengaku sudah biasa menemani Shandy ketika sedang menyidangkan kasus-kasus yang ditangani. Dia diminta datang oleh sang suami.

"Dia sendiri yang minta saya ke sini, minta ditemani. Enggak cuma sidang ini (pembunuhan Mirna) kok, sidang-sidang lainnya juga saya temani," kata Riri.

Riri (memakai baju warna ungu) Istri jaksa Shandy (Liputan6.com/ Audrey Santoso)

Riri berkata, saat ini ia sedang menempuh pendidikan strata dua (S2) di Jurusan Notariat Fakultas Hukum Universitas Indonesia (UI). "Sebentar lagi studi saya selesai, jadi sekarang lagi tidak ada kegiatan makanya bisa temani."

Berdasarkan informasi yang dihimpun Liputan6.com, Riri memiliki nama lengkap Riri Ananingdyah Wibisono, finalis Putri Indonesia 2015. Shandy dan Riri menikah pada 7 Agustus 2016, di sela-sela kepadatan sidang pembunuhan Mirna.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya