Material Longsor Nagreg Timbun Sebuah Mobil

Longsor terjadi di Kampung Warung Bir, Desa Ciherang, Kecamatan Nagreg, Kabupaten Bandung, Jabar. Bagaimana kondisi pengemudi mobil itu?

oleh Arie Nugraha diperbarui 09 Des 2016, 22:03 WIB
Diterbitkan 09 Des 2016, 22:03 WIB

Liputan6.com, Jakarta - Longsor terjadi di Kampung Warung Bir, Desa Ciherang, Kecamatan Nagreg, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Akibatnya, material longsoran ini menimpa jalan menuju Tasikmalaya dari Bandung.

Tak hanya itu, material longsoran tersebut menimpa sebuah mobil. Hal tersebut diungkapkan Juru Bicara Badan Nasional Pertolongan dan Penyelamatan (BNPP) Jawa Barat, Joshua Banjarnahor.

"Mobil yang terjebak longsoran tidak ada korban jiwa. Pengemudinya telah diselamatkan," jelas Joshua dalam keterangan tertulisnya, Bandung, Jumat (9/12/2016).

Sebelumnya, longsor terjadi di Kampung Warung Bir, Desa Ciherang, Kecamatan Nagreg, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Musibah itu terjadi pukul 15.10 WIB, Jumat 9 Desember 2016 saat hujan mengguyur wilayah ini.

Material longsoran itu menutupi sepanjang jalur lalu lintas Kabupaten Bandung menuju Tasikmalaya. Akibatnya, arus kendaraan di daerah ini terputus.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya