VIDEO: UN Tetap Dilakukan Diikuti Peningkatan Kualitas Guru

Keputusan tetap dilaksanakannya UN untuk menghindari kesenjangan kualitas pendidikan di tanah air.

oleh Liputan6 diperbarui 20 Des 2016, 02:38 WIB
Diterbitkan 20 Des 2016, 02:38 WIB
KPAI Pantau Pelaksanaan Ujian Nasional SMA
Ilustrasi... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Rencana penghapusan Ujian Nasional (UN) oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Muhadjir Effend, urung dilakukan.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Senin (19/12/2016), rapat terbatas membahas evaluasi pelaksanaan Ujian Nasional (UN), dipimpin Presiden Joko Widodo di Istana Negara dan dihadiri Wakil Presiden Jusuf Kalla.

Keputusan tetap diadakannya UN, diikuti peningkatan kualitas tenaga pendidik, melalui evaluasi guru yang telah mendapat sertifikasi.

Selain itu, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan akan menyusun kisi-kisi ujian sekolah yang berlaku nasional.

Keputusan tetap dilaksanakannya UN untuk menghindari kesenjangan kualitas pendidikan di tanah air. Sebelummya Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Muhadjir Effendi, sempat mengagas rencana moratorium UN tahun 2017 mendatang.

Saksikan tayangan video selengkapnya dalam tautan ini

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya