Pemudik Penumpang Kapal di Pare-Pare Pingsan

Haji Ambo, penumpang kapal asal Samarinda Kalimantan Timur, tiba-tiba badannya kaku saat tiba di Pelabuhan Ajatappareng Pare-Pare.

oleh herlan.primasto diperbarui 17 Jun 2017, 13:20 WIB
Diterbitkan 17 Jun 2017, 13:20 WIB

Liputan6.com, Jakarta Haji Ambo, penumpang kapal asal Samarinda, Kalimantan Timur ini tiba-tiba saja badannya kaku tak bisa digerakkan saat tiba di Pelabuhan Ajatappareng Pare-Pare, Sulawesi Selatan. Sebelumnya calon penumpang ini memang memiliki riwayat sakit stroke.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Sabtu (17/6/2017), ia harus ditandu petugas di Pelabuhan Ajatappareng di Kabupaten Pare-Pare. Beruntung petugas sigap membantunya dan membawa ke ruang pemeriksaan.

Lansia ini diketahui terkena stroke tiga bulan lalu. Petugas mengizinkan dia melanjutkan perjalanan setelah yakin keadaannya telah baik.

Haji Ambo bukan satu-satunya penumpang yang memiliki masalah kesehatan di pelabuhan ini. Seorang penumpang lain juga harus menggunakan kursi roda karena keluhan yang sama saat turun dari kapal.

Kasus lainnya, setelah berkeliling dan pencarian kedua orangtua bocah itu tak membuahkan hasil, petugas membawanya ke pos keamanan. Diduga, orangtua bocah perempuan malang itu sibuk mengurusi barang bawaan, hingga keberadaan anak mereka terabaikan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya