Siaga 1, Volume Bendung Katulampa Hampir Capai Titik Tertinggi

Daya tampung volume air di Bendungan Katulampa yang dibangun 1911 ini hanya mencapai 250 sentimeter.

oleh Raden Trimutia Hatta diperbarui 05 Feb 2018, 14:03 WIB
Diterbitkan 05 Feb 2018, 14:03 WIB

Liputan6.com, Bogor - Akibat hujan deras mengguyur kawasan Puncak sejak semalam, ketinggian air di Bendung Katulampa, Bogor, Jawa Barat mencapai 240 sentimeter dan kini dalam siaga satu.

Seperti ditayangkan Liputan6 Siang SCTV, Senin (5/2/2018), daya tampung volume air di bendungan yang dibangun tahun 1911 ini hanya mencapai 250 sentimeter. Sehingga 10 sentimeter lagi, maka air akan mencapai titik tertinggi.

Saat ini hujan masih mengguyur kawasan Puncak, sehingga dikhawatirkan debit air berpotensi naik kembali. Petugas mengingatkan warga di sekitar bantaran Kali Ciliwung untuk waspada banjir.

Sementara itu, untuk menginformasikan ketinggian air di Bendung Katulampa, petugas juga berkoordinasi dengan petugas pintu air yang ada di kawasan Depok dan Jakarta.

 

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya