Serunya Jamuan Bajamba HPN 2018, Ketua PWI: Ini Edan

Pemprov Sumbar menjamu masyarakat pers dan sejumlah menteri yang hadir di peringatan Hari Pers Nasional (HPN) dengan makan Bajamba.

oleh Nafiysul Qodar diperbarui 09 Feb 2018, 07:44 WIB
Diterbitkan 09 Feb 2018, 07:44 WIB
Nafiysul Qadar/Liputan6.com
Pemprov Sumbar menjamu masyarakat pers dan sejumlah menteri yang hadir di peringatan Hari Pers Nasional (HPN) dengan makan Bajamba.

Liputan6.com, Padang - Pemerintah Provinsi Sumatera Barat menjamu masyarakat pers dan sejumlah menteri yang hadir di peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2018 dengan makan Bajamba di Museum Adhityawarman, Jalan Khairil Anwar, Kota Padang, Sumatera Barat, Kamis (8/1/2018) malam.

Makan Bajamba merupakan tradisi makan masyarakat Minangkabau dengan cara duduk bersila bersama-sama dalam suatu ruangan dan mengelilingi dulang berisi beragam makanan khas tanah Minang.

Dalam sambutannya, Wakil Gubernur Sumatera Barat Nasrul Abit memberitahukan ada sekitar 300 dulang, di mana satu dulang diperuntukkan enam orang.

"Jadi yang hadir diperkirakan 1.800 orang di sini," ujar Nasrul.

Tradisi ini, kara Nasrul, dilakukan masyarakat Minang salah satunya untuk mengambil suatu keputusan melalui musyawarah mufakat.

"Mencari kata sepakat artinya musyawarah berbaur menjadi satu kesatuan adat asli Sumbar," ucapnya.

Ketua PWI Pusat Margiono tak menyangka melihat antusias Pemprov Padang dalam menyambut tamu-tamu insan pers dan pejabat negara pada perayaan HPN bertema 'Meminang Keindahan Di Padang Sejahtera' itu.

"Acara malam ini bukan hanya istimewa, tapi acara ini edan (gila), orang makan bareng segini banyak," ucap Margiono.

Walaupun makan Bajamba sering dilakukan, kata Margiono, makan Bajamba di acara HPN malam ini merupakan yang terbesar.

"Saya atas nama masyarakat pers mengapresiasi yang sangat tinggi," sambung dia.

Tarian Minang

PWI Resmi Launching Hari Pers Nasional Sumbar 2018
Budaya Sumatera Barat memeriahkan Peluncuran Hari Pers Nasional (HPN) 2018 di Jakarta, Minggu (10/9). Puncak acara HPN rencananya akan dilakukan di Sumbar pada 9 Februari tahun depan. (Liputan6.com/Helmi Afandi)

Setelah makan, para tamu undangan dimanjakan oleh tari-tarian Minang. Hadir juga untuk memeriahkan acara, penyanyi legendaris asal Minang, Eli Kasim yang terkenal berkat lagunya yang berjudul 'Ayam Den Lapeh'.

Acara penuh warna ini juga turut dihadiri oleh sejumlah menteri Kabinet Kerja antara lain, Menkominfo Rudiantara, Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti, dan Menteri Sosial Idrus Marham, serta pejabat Pemda Sumatera Barat, juga duta besar dari negara-negara sahabat.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya