Liputan6.com, Jakarta Polisi akan menutup sejumlah ruas jalan di Glodok Jakarta Barat, saat perayaan Cap Go Meh berlangsung, Minggu 4 Maret besok.
Kapolsek Metro Taman Sari Ajun Komisaris Besar Erick Frendriz menyatakan, penutupan jalan akan dilakukan di Jalan Gajah Mada dan Jalan Hayam Wuruk sejak pukul 13.00 WIB sampai 17.30 WIB. Namun, kebijakan tidak berlaku pada bus Transjakarta
"Bus Transjakarta akan diberikan kesempatan untuk beroperasi walaupun nanti akan ada rekayasa lalu lintas," ucap dia, Jumat 2 Maret 2018.
Advertisement
Dia Erick mengaku akan menerjunkan 700 personel untuk mengamankan kelancaran acara Cap Go Meh ini.
"Kami akan memberikan sistem pengamanan terbaik untuk acara Karnaval Cap Go Meh 2018," ujar dia.
Dihadiri Sejumlah Pejabat
Ketua Panitia Cap Go Meh Glodok 2018 Tjian Bun Kiat menjelaskan Cap Go Meh adalah hari terakhir dari setiap masa perayaan Tahun Baru Imlek.
Ia menjelaskan seluruh rangkaian acara akan dimulai pukul 13.00 WiB hingga pukul 18.00 WIB di seputaran Jalan Gajah Mada dan Jalan Hayam Wuruk, Jakarta Barat. Untuk panggung utama akan terletak tepat di depan LTC Glodok.
"Karnaval akan menempuh rute sejauh sekitar 3,5 Km. Dimulai dari depan LTC Glodok Jl Hayam Wuruk, putar balik di Harmoni, masuk ke Gajah Mada sampai finis di depan Hotel Novotel," kata Tjian dalam keterangan tertulis, Jumat.Â
Dia memprediksi, perayaan ini akan dihadiri 2.000 perserta dari beragam latar belakang latar belakang komunitas, profesi, suku/adat dan agama.
Para tokoh nasional yang akan hadir antara lain Menko PMK Puan Maharani, Mendagri Tjahjo Kumolo, Menkominfo Rudiantara, Ketua MPR Zulkifli Hasan, Ketua DPR Bambang Soesatyo dan Ketua DPD Oesman Sapta Odang.
Advertisement