Pipa Gas Bocor Lagi, Pembangungan LRT Dihentikan

Arus lalu lintas yang sempat terganggu ketika insiden terjadi, hari ini kembali normal.

oleh Yusron Fahmi diperbarui 16 Mar 2018, 14:05 WIB
Diterbitkan 16 Mar 2018, 14:05 WIB

Liputan6.com, Jakarta - Lokasi bocornya pipa gas milik PT Perusahaan Gas Negara (PGN) di Cawang, Jakarta Timur, masih dipasangi garis polisi. Namun masih terlihat aktivitas sejumlah pekerja di lokasi terjadinya pipa gas yang bocor.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Jumat (16/3/2018), sejumlah pekerja mulai memperbaiki kebocoran pipa gas milik PGN, di Jalan Mt Haryono, Jakarta Timur. Arus lalu lintas yang sempat terganggu ketika insiden  terjadi, hari ini kembali normal. Meski demikian mobil pemadam kebakaran masih bersiaga, di lokasi kejadian untuk mengantisipasi berbagai kemungkinan.

Kebocoran ini disebabkan karena pipa gas terkena alat berat proyek pembangunan LRT. Sebelumnya, tiga hari yang lalu di titik yang sama pipa gas juga bocor. Namun baru selesai diperbaiki pada Rabu pagi 14 Maret 2018, tetapi sangat disayangkan pada Rabu petangnya pipa gas kembali bocor. Kemudian hingga kini proyek pembangunan infrastruktur LRT masih dihentikan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya