YPAPK dan PWI Berikan Pengobatan Gratis di Jember

Dalam pengobatan ini, Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih bekerjasama dengan Persatuan Wartawan Indonesia sekaligus dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional yang ke-72.

oleh Mevi Linawati diperbarui 17 Mar 2018, 08:25 WIB
Diterbitkan 17 Mar 2018, 08:25 WIB

Liputan6.com, Blitar - Sejak pagi, ratusan warga sudah berduyun-duyun mendatangi kantor Kecamatan Kepanjen Kidul, Kota Blitar, Jawa Timur. Mereka memanfaatkan pengobatan gratis yang dilakukan Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih (YPAPK).

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Sabtu (17/3/2017), dalam pengobatan ini, Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih bekerjasama dengan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) sekaligus dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional yang ke-72.

Masyarakat yang ingin berobat, sama sekali tidak dipungut biaya. Karena, semua ditanggung pemirsa SCTV dan Indosiar melalui program Pundi Amal Peduli Kasih.

Pemerintah Kota Blitar juga menyambut baik program pengobatan gratis ini.

Selain di Blitar, program serupa juga dilakukan di sejumlah kota lain di Indonesia. Selain bidang kesehatan, program Pundi Amal Peduli Kasih juga membantu dalam bidang pendidikan, seperti pembagunan gedung sekolah dan pengadaan alat tulis bagi siswa yang membutuhkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya