Setelah Sepekan Dibersihkan, Begini Wajah Teluk Jakarta Kini

Adalah petugas Sudin Kebersihan Lingkungan Hidup Kepulauan Seribu di kawasan Hutan Mangrove Muara Angke, Jakarta Utara yang terus bekerja membersihkan sampah Teluk Jakarta.

oleh Raden Trimutia Hatta diperbarui 26 Mar 2018, 13:27 WIB
Diterbitkan 26 Mar 2018, 13:27 WIB

Liputan6.com, Jakarta - Di hari ke-10, 400 ton sampah telah berhasil diangkut dari Teluk Jakarta. Bagaimanakah wajah Teluk Jakarta kini?

Seperti yang ditayangkan Liputan6 Siang SCTV, Senin (26/3/2018), hamparan air di Teluk Jakarta kini sudah mulai bisa dijumpai kembali.

Adalah petugas Suku Dinas (Sudin) Kebersihan Lingkungan Hidup Kepulauan Seribu di kawasan Hutan Mangrove Muara Angke, Jakarta Utara yang terus bekerja membersihkan sampah Teluk Jakarta.

Hari ini puluhan ton sampah kembali terangkut. Sampah kemudian diangkut melalui jalur laut menggunakan perahu sebelum akhirnya dipindahkan ke dalam truk untuk di buang ke TPST Bantar Gebang, Kota Bekasi, Jawa Barat.

"Setiap harinya sampah ada aja yang datang. Jadi kita tidak bisa target seminggu bersih, karena setiap hari kita bersihkan ini, yang di sana ada lagi. Setiap hari sampah datang terus," kata Safei, petugas kebersihan lingkungan hidup Kepulauan Seribu.

Sepekan lebih pembersihan dilakukan. Secara total, diperkirakan sudah lebih 400 ton sampah yang berhasil diangkut dari Teluk Jakarta. Kawasan seluas 1.000 meter persegi ini sebelumnya tertutup tumpukan sampah dengan volume diperkirakan mencapai ratusan ton.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya