Patroli, Jakarta - Rumah milik bos Agen perjalanan umrah Abu Tours, Muhammad Hamzah Mamba di Cinere Depok, Jawa Barat digeledah polisi hingga Rabu malam, 4 April 2018.
Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Kamis (05/04/2018), dalam penggeledahan rumah berlantai tiga seharga Rp 3 miliar itu, tujuh penyidik dari Polda Sulawesi Selatan, memeriksa seluruh ruangan untuk mencari sejumlah barang bukti atas kasus penipuan umrah dengan korban ribuan jamaah.
Penyidik pun memasang papan penyegelan di depan rumah. Menurut warga, bos Abu Tours itu telah empat tahun tinggal di rumah tersebut. Namun, tetangga menyebut Hamzah dan keluarga jarang bergaul dengan tetangga sekitar.
Advertisement
"Kalau saya melihat, beliau adalah orang yang baik dan suka membantu. Beliau suka memberi jika ada sumbangan untuk acara keagamaan. Tapi memang, penghuni rumah ini jarang bergaul dengan tetangga sekitar. Mungkin karena beliau yang ada di rumah ini sibuk," kata Rose salah seorang tetangga.
Dalam penggeledahan ini, polisi menyita aset berharga milik pelaku. Termasuk sebuah mobil seharga sekitar Rp 1 miliar. Penyidik berencana melakukan penggeledahan kantor Abu Tours di kawasan jalan Cinere Depok, Jawa Barat.