Fokus, Tangerang - Belasan pelaku balap liar kocar-kacir saat polisi menggelar razia di kawasan Cikupa, Tangerang, Banten, Kamis 24 Mei 2018 malam.
Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Jumat (25/5/2018), tanpa mempedulikan keselamatan dirinya maupun pengguna jalan lain, sejumlah pelaku balap liar ini tancap gas saat polisi merazia mereka.
Baca Juga
Beberapa di antara mereka yang nekat kabur ini akhirnya ditangkap setelah sepeda motornya terjatuh menabrak trotoar. Tanpa perlawanan, remaja pelaku balap liar ini digeledah barang bawaan dan kelengkapan surat kendaraannya.
Advertisement
Sementeara itu, aksi balapan liar ini kerap terjadi menjelang sahur di kawasan Jalan Nani Wartabone, Kota Gorontalo.
Dengan tembakan peringatan ke udara, petugas Polres Kota Gorontalo terpaksa membubarkan aksi mereka. Lantaran selain dinilai meresahkan warga dan mengancam keselamatan pengguna jalan lain juga menganggu aktivitas umat muslim yang tengah beribadah di Bulan Ramadhan.
Selain itu, meski hanya bisa pasrah, namun para pengemudi ojek daring atau online ini mengaku kecewa setelah petugas Suku Dinas Perhubungan merazia sepeda motor mereka di kawasan Kebon Kacang, Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Kendati mereka membantah parkir sembarangan dan hanya sekedar beristirahat sejenak usai antar penumpang, keberadaan mereka dinilai membuat kemacetan dan melanggar ketertiban. Pasalnya, lokasi jalan sempit, kendaraan yang keluar masuk pusat perbelanjaan padat.
Mereka pun tak mampu tancap gas saat petugas mengangkut paksa sepeda motor mereka ke atas truk.