Melalui Pemirsa Indosiar-SCTV, YPP Salurkan Bantuan untuk Korban Gempa Palu

Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih, melalui pemirsa Indosiar-SCTV salurkan bantuan berupa bahan makanan dan selimut untuk korban gempa dan tsunami di Sulawesi Tengah.

oleh Raden Trimutia Hatta diperbarui 04 Okt 2018, 10:24 WIB
Diterbitkan 04 Okt 2018, 10:24 WIB

Fokus, Surabaya - Tim Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih (YPP) SCTV-Indosiar, menyalurkan bantuan untuk para korban musibah gempa bumi dan tsunami di Palu, Sigi dan Donggala, Sulawesi Tengah. Bantuan yang diberikan merupakan sumbangan dari permirsa setia SCTV-Indosiar.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Kamis (4/10/2018), bantuan yang disalurkan YPP berupa 2 ton beras, ribuan kaleng berisi sarden dan seribu selimut, yang diangkut dari Darmaga Dua Ujung, Surabaya.

Bantuan dari pemirsa setia SCTV-Indosiar tersebut diterima langsung oleh Komandan KRI Surabaya, Kolonel Laut Heru Hidayat.

Bantuan tersebut diberangkatkan menggunakan KRI Surabaya, Kamis, 4 Oktober 2018 pagi ini, dan diprediksi akan tiba di Palu dalam dua hari mendatang. (Galuh Garmabrata)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya