Liputan6.com, Jakarta - Masjid Istiqlal didatangi peserta reuni 212 yang akan diselenggarakan di Monas Jakarta. Masjid ini merupakan salah satu tempat untuk istirahat dan berkumpul para peserta sebelum memulai agenda di Monas.
Pada Sabtu 1 Desember 2018 malam, peserta reuni 212 terus berdatangan dengan menggunakan kendaraan roda dua, roda empat, atau berjalan kaki.
Baca Juga
Selain dibanjiri oleh peserta aksi, area pekarangan Masjid Istiqlal juga dipadati oleh berbagai pedagang yang menjual aneka atribut hingga makanan.
Advertisement
Puluhan petugas dari TNI Polri juga berjaga-jaga di sejumlah titik di kawasan masjid.
Banyak dari peserta reuni 212 menjadikan Masjid Istiglal untuk istirahat hingga salat subuh berjamaah. Setelah itu, mereka baru bergerak ke Monas, sebut Antara.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Lalu Lintas Padat
Lalu lintas di sekitar kawasan Masjid Istiqlal juga masih terpantau padat karena banyaknya aktivitas massa serta pedagang di wilayah tersebut.
Massa peserta reuni 212 juga masih terus berdatangan ke area Monas dan Istiqlal dari berbagai arah.
Rekayasa lalu lintas dengan penutupan sejumlah ruas jalan juga sudah dilakukan oleh petugas kepolisian.
Jalan Medan Merdeka Barat dan Medan Merdeka Utara sudah tidak boleh dilalui oleh kendaraan kecuali TransJakarta. Penutupan juga sudah dilakukan di Jalan Ir H Juanda yang mengarah ke Harmoni.
Advertisement