Prabowo Bertemu Rachmawati Soekarnoputri, Bahas Apa?

Pada kesempatan itu, Prabowo dan Rachmawati membicarakan banyak hal. Apa saja?

oleh Yopi Makdori diperbarui 27 Jul 2019, 19:35 WIB
Diterbitkan 27 Jul 2019, 19:35 WIB
Tanpa Sandiaga, Prabowo Hadiri Syukuran Kemenangan
Capres 02 Prabowo Subianto memberi sambutan saat menghadiri syukuran kemenangan di kediaman Prabowo, di Kertanegara, Jakarta, Jumat (19/4). Prabowo didampingi sejumlah politisi dan para ulama dalam acara syukuran kemenangan tersebut. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Partai Gerindara Prabowo Subianto mendatangi kediaman putri Presiden pertama Indonesia Sukarno, Rachmawati Soekarnoputri, Sabtu (27/7/2019) sore. Pada kesempatan itu, Prabowo dan Rachmawati membicarakan banyak hal.

Salah satunya terkait ideologi dan pertemuan Prabowo dengan Jokowi. Rachmawati menanggapinya secara positif.

"Ini pertemuan sebetulnya pertemuan sebagai kawan, sebagai kolega, kan kebetulan saya Wakil Ketua BPN ya. Dan sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina Bidang Ideologi ya kita ngobrol pengertian ideologi, kepentingan bangsa negara kedepan ini harus bagaimana," ucap Rachmawati usai menemui Prabowo, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Sabtu (27/7/2019).

Rachmawati juga menanggapi pertemuan Prabowo dan juga saudara kandungnya, Megawati Soekarnoputri dengan positif. Prabowo pun tak menyembunyikan soal pertemuan itu. Bahkan, kata dia, Prabowo telah diberi tahunya terlebih dahulu soal pertemuan tersebut.

"Oh, ya tentu kan sudah disampaikan kepada saya sebelum pertemuan itu, kemarin ya ketemu saja ya begitu," kata Rachmawati.


Tak Berkomentar

Prabowo Sikapi Penetapan Hasil Pemilu KPU
Capres 02 Prabowo Subianto usai konferensi pers sikapi penetapan hasil pemilu di kediamannya, Kertanegara, Jakarta, Selasa (21/5). Dalam konferensi pers nya, pasangan capres dan cawapres 02 menolak hasil rekapitulasi dari KPU dan akan menggugat ke MK. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Sementara itu, usai menemui Rachmawati, Prabowo bergegas meninggalkan kediaman putri presiden pertama Indonesia itu. Prabowo hanya melambaikan tangan dan mengatakan terima kasih kepada wartawan.

"Makasih ya, terima kasih ya," ucap Prabowo.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya