Selamat Jalan Profesor BJ Habibie...

Kerumunan masyakarat memenuhi kanan dan kiri jalan saat mobil jenazah yang membawa BJ Habibie lewat.

oleh Devira Prastiwi diperbarui 12 Sep 2019, 13:57 WIB
Diterbitkan 12 Sep 2019, 13:57 WIB
Dimakamkan Secara Militer, Jenazah BJ Habibie Diserahkan Kepada Negara
Anggota Pasukan Paspampres membawa jenazah Presiden ke-3 RI Bacharuddin Jusuf Habibie saat prosesi penyerahan jenazah kepada negara di Patra Kuningan, Jakarta, Kamis (12/9/2019). Jenazah BJ Habibie diberangkatkan ke Taman Makam Pahlawan Kalibata untuk dimakamkan. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - "Selamat jalan Profesor..." ucap warga saat mobil jenazah yang membawa BJ Habibie berjalan pelan dari Patra Kuningan ke Taman Makam Pahlawan Kalibata. Sambil mengucapkan salam perpisahan, warga pun melambaikan tangan ke arah mobil, tanpa dikomando.

Ya, Kamis (12/9/2019) siang, kala BJ Habibie diantarkan ke peristirahatan terakhirnya, masyarakat menanti di sepanjang jalan yang dilalui kendaraan yang membawa BJ Habibie.

Kerumunan warga memenuhi kiri dan kanan Jalan Patra Kuningan hingga Jalan Raya Pasar Minggu. Mereka tak ingin melewatkan momen sang Bapak Demokrasi menuju tempat peristirahatannya dengan merekamnya di kamera handphone masing-masing.

"Allahuakbar" dan "Laillahailallah" kalimat yang juga berkali-kali terdengar dari masyakarat yang mengiringi BJ Habibie ke tempat beristirahat untuk selama-lamanya.

Saat mobil yang membawa jenazah BJ Habibie lewat, hampir setiap kendaraan berhenti. Bisa jadi itu merupakan bentuk penghormatan kepada profesor asal Pare-Pare tersebut.

Jalanan yang dilewati mobil jenazah semakin sempit. Para warga yang ingin melihat mobil jenazah BJ Habibie tidak lagi dapat dibendung hingga membuat jalan menjadi satu jalur kendaraan saja. Mereka juga melambaikan tangan saat mobil jenazah BJ Habibie lewat di depannya.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Tiba di TMP Kalibata

Sebelah Ainun, Ini Makam BJ Habibie di TMP Kalibata
Pekerja menggali makam Presiden ke-3 RI BJ Habibie di TMP Kalibata, Jakarta, Kamis (12/9/2019). Makam Habibie bersebelahan dengan sang istri tercinta, Ainun Habibie. (Liputan6.com/Herman Zakharia)... Selengkapnya

Saat ini, jenazah BJ Habibie sudah tiba di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan. Prosesi pemakaman pun sedang dilakukan. Presiden Joko Widodo atau Jokowi bertindak sebagai inspektur upacara.

Makam BJ Habibie menempati kavling 120. Sang istri yang lebih dulu wafat berada di kavling 121, atau tepat di sebelah kanannya. Sementara Ani Yudhoyono berada di kavling 129 tepat berada di depan makam BJ Habibie.

Sementara di sebelah kanan, terdapat makam mantan Menteri Negara Perencanaan Pembangunan Nasional, Widjojo Nitisastro.

Kemudian di belakang makam BJ Habibie ada makam Wakil Presiden ke-4 RI H Umar Wirahadikusumah dan Pahlawan Nasional Abdul Haris Nasution (AH Nasution).

Presiden ketiga Republik Indonesia BJ Habibie meninggal dunia Rabu malam, 11 September 2019. Ia mengembuskan nafas terakhirnya sekitar pukul 18.05 WIB usai menjalani perawatan intensif di RSPAD, Jakarta.

BJ Habibie meninggal dunia dalam usia 83 tahun dan wafat karena gagal jantung.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya