Pesan Jokowi di Hari Antikorupsi Sedunia

Presiden Jokowi mengajak semua pihak agar membiasakan diri dengan nilai-nilai integritas dan kejujuran sejak dini.

oleh Liputan6.com diperbarui 09 Des 2019, 14:12 WIB
Diterbitkan 09 Des 2019, 14:12 WIB
Bersama Megawati, Jokowi Beri Arahan Pembumian Pancasila
Presiden Joko Widodo saat Presidential Lecture Internalisasi dan Pembumian Pancasila di Istana Negara, Jakarta, Selasa (3/12/2019). Jokowi memberikan poin kunci untuk pembumian Pancasila di semua kalangan. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Liputan6.com, Jakarta - Pada Hari Antikorupsi Sedunia, Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengajak semua pihak agar membiasakan diri dengan nilai-nilai integritas dan kejujuran sejak dini.

Hal tersebut disampaikan Jokowi melalui akun Instagram pribadinya @jokowi pada Senin, (9/12/2019).

"Mari membiasakan diri dengan nilai-nilai integritas dan kejujuran semenjak dini," tulis Jokowi.

Menurutnya, nilai-nilai integritas dan kejujuran yang dibiasakan sejak dini harus dijadikan sebagai budaya kerja dan budaya dalam keseharian.

Karena itu, lanjut Jokowi, dalam momen antikorupsi ini, diharapkan bahwa korupsi dapat dihindari dimulai dari hal-hal yang kecil.

"Hindari korupsi dari yang sekecil-kecilnya," tutup Jokowi.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya