Didaulat Jabat Dirjen Pas, Ini Rekam Jejak Irjen Reinhard Silitonga

Irjen Reinhard bukan wajah baru bagi kementerian yang dipimpin Yasonna Hamonangan Laoly ini. Pada 2019, dia menjabat sebagai Direktur Penyidikan dan Penyelesaian Sengketa Kemenkumham.

oleh Fachrur Rozie diperbarui 04 Mei 2020, 12:32 WIB
Diterbitkan 04 Mei 2020, 12:24 WIB
Kemenkum HAM Diminta Tindak Tegas WNA Pelanggar Izin Tinggal
Diduga ada konspirasi di Direktorat Jenderal Imigrasi, karena tidak segera mendeportasi Kentjana Sutjiawan alias Xie Ligen.

Liputan6.com, Jakarta Irjen Reinhard Silitonga dilantik menjadi Direktur Jenderal Pemasyarakatan (Dirjen Pas) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham). Rencananya pelantikan akan berlangsung hari ini, Senin (4/5/2020) di Graha Pengayoman Kemenkumham.

Irjen Reinhard bukan wajah baru bagi kementerian yang dipimpin Yasonna Hamonangan Laoly ini. Pada 2019, dia menjabat sebagai Direktur Penyidikan dan Penyelesaian Sengketa Kemenkumham.

Setelah tak lagi menjabat Direktur Penyidikan dan Penyelesaian Sengketa Kemenkumham, Reinhard Silitonga kembali lagi ke institusi Polri sebagai Widyaiswara Utama Sespim Lemdiklat Polri.

Reinhard merupakan lulusan akademi kepolisian (akpol) tahun 1989. Pria kelahiran Medan, Sumatera Utara, 8 September 1967 ini cukup gemilang di Kepolisian.

Karier awalnya di institusi Bhayangkara, Reinhard sempat menjadi Kasat Serse Polres Cianjur, Kasat Serse Polres Bogor, Kapolsek Metro Cilandak, Kapolsek Metro Gambir, Kapolsek Metro Taman Sari, Kasubbag Jarlat, dan Kapolres Tapanuli Tengah.

Pada 2009, dia menjabat sebagai Kapolres Hulu Sungai Utara. Satu tahun kemudian diangkat menjadi Wadir Reskrimsus Polda Metro Jaya. Di tahun berikutnya, 2011, dia menjabat Kapolres Metro Bandara Soekarno Hatta.

Dari tahun 2011 hingga 2016, tercatat dia menduduki posisi Dirreskrimum Polda NTB, Dirrekrimsus Polda Lampung, Analis Kebijakan Madya Bidang Pideksus Bareskrim Polri, Dirresnarkoba Polda Sumut, Dirresnarkoba Polda Jateng, dan Kabagbanhatkum Divkum Polri.

Kemudian di tahun 2018 dia menjadi Irbidjemen SDM II Itwil V Itwasum Polri, sebelum akhirnya menjabat Direktur Penyidikan dan Penyelesaian Sengketa Kemenkumham.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Dinilai Cocok

Sebelumnya, Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna Hamonangan Laoly memastikan jabatan Direktur Jenderal Pemasyarakatan (Dirjen Pas) akan diemban oleh Irjen Reinhard Silitonga.

Menurut Yasonna, Irjen Reinhard Silitongan sangat cocok menjabat posisi Dirjen Pas.

"Beliau itu dua kali (menjabat) Direktur Narkoba, satu kali di Sumut dan Jateng," ujar Yasonna kepada Liputan6.com, Senin (4/5/2020).

Yasonna tak sembarangan dalam memilih seseorang untuk sebuah jabatan. Yasonna berharap Irjen Reinhard Silitonga mampu menjadikan Ditjen Pas Kemenkumham menjadi lebih baik.

"Menjadi direktur narkoba dua kali memudahkan (Reinhard) kordinasi dengan Polri dan BNN. Seperti diketahui, sekarang sudah lebih 50 persen penghuni lapas, adalah kejahatan narkoba," kata Yasonna.

Selain itu, keputusan mengangkat jenderal polisi bintang satu ini sudah sejalan dengan tujuan dibentuknya lembaga pemasyarakatan. Menurutnya, Brigjen Reinhard Silitonga koordinasi dengan jajaran Ditjen Pas lainnya.

"Kita terus laksanakan (tujuan pembentukan pemasyarakatan) itu. Dia harus kordinasikan dengan para Direktur, Kadivpas, Kalapas untuk terus melaksanakan program itu," kata Yasonna.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya