Liputan6.com, Jakarta - Jumlah pasien terkait virus corona Covid-19 yang masih dirawat di Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat hingga hari ini, Minggu (31/5/2020) mencapai 645 orang.
Jumlah pasien di RSD Wisma Atlet Kemayoran ini bertambah 15 orang, setelah sebelumnya berkurang hingga tersisa 630 orang.
Baca Juga
"Pasien rawat inap berjumlah 645 orang," kata Perwira Penerangan Kogabwilhan-I Kolonel (Marinir) Aris Mudian, Minggu.
Advertisement
Adapun pasien positif yang dirawat di RSD Wisma Atlet Kemayoran juga bertambah 10 orang, dari sebelumnya 606 orang.
"Pasien Covid-19, 616 orang," ungkap Aris.
Untuk pasien dalam pengawasan (PDP) yang masih dirawat di RSD Wisma Atlet Kemayoran berjumlah 26 orang. Jumlah ini bertambah dua orang dari sebelumnya.
"Pasien ODP bertambah tiga orang," pungkasnya.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
10 Provinsi Nol Kasus Positif
Juru bicara pemerintah untuk percepatan penanganan Covid-19 Achmad Yurianto melaporkan perkembangan kasus virus corona di Indonesia. Dia menyebut, per Sabtu (30/5/2020), terdapat 10 provinsi yang tidak ditemukan penambahan kasus baru positif Covid-19.
"Ada 10 provinsi yang tidak ditemukan kasus positif. Tetapi ada 5 provinsi yang kasus positifnya masih tinggi," ujar Yuri dalam konferensi pers daring di Graha BNPB, Jakarta, Sabtu.
Yuri menyebut, untuk sebaran kasus positif corona tertinggi masih terjadi di Jawa Timur dan DKI Jakarta.
Berikut 10 provinsi yang nol kasus baru positif Covid-19:
1. Aceh
2. Jambi
3. Kalimantan Barat
4. Kalimantan Selatan
5. Kalimantan Utara
6. Sawesi Tenggara
7. Sulawesi Tengah
8. Riau
9. Maluku
10. Sulawesi Barat
Sementara 5 provinsi yang penularannya masih tinggi yakni:
1. Jawa Timur bertambah 199 menjadi 4.613
2. DKI Jakarta bertambah 110 menjadi 7.229
3. Sulawesi Selatan bertambah 42 menjadi 1.510
4. Kalimantan Tengah bertambah 31 menjadi 398
5. Jawa Barat bertambah 20 menjadi 2.231
Advertisement