Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi memberikan semangat kepada masyarakat agar tetap menjaga kesehatan dan tetap rumah di masa pandemi Covid-19. Dia menuturkan ada berbagai kegiatan untuk mengisi waktu selama di rumah dengan berkegiatan dan menyalurkan hobi.
"Macam-macam cara mengisi waktu di rumah selama pandemi. Bekerja, membaca, berolahraga, atau menggeluti aneka hobi baru bersama keluarga," kata Jokowi dalam akun instagramnya dikutip merdeka.com, Minggu (20/12).
Baca Juga
"Selamat berakhir pekan," tambah Jokowi.
Advertisement
Tidak hanya itu, Jokowi juga menyisipkan komik 'hobi saat pandemi' dalam postingnnya. Dalam cerita bergambar tersebut menceritakan seorang ibu yang mulai bosan di rumah saat pandemi Covid-19 melanda di Indonesia.
Â
Â
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Bijak Atur Pengeluaran
Ibu tersebut mulai melakulan aktivitas yang sebelumnya dia tidak pernah lakukan. Berawal dari mempraktikan olahgaraga yoga di youtube. Mulai mencoba resep baru dari internet.
Tidak hanya itu, si ibu juga mulai hobi baru yaitu mengkoleksi tanaman hias. Tetapi suaminya mengingatkan pada si ibu walaupun di rumah tetap bijak untuk mengatur pengeluaran.
"Iya wajar ibu merasa begitu (bosan) tapi kan kita belum tahu kapan pandemi ini akan berakhir, harus tetap bijak baik dalam mengatur keperluan pribadi maupun menjalani protokol kesehatan salah satunya ya jadi jarang keluar rumah," pesan sang bapak dalam komik itu.
Reporter: Intan Umbari Prihatin
Sumber: Merdeka.com
Advertisement