Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek, Korban Luka dan Meninggal Dibawa ke RSUD Karawang

Korban kecelakaan beruntun dibawa ke RSUD Karawang untuk kemudian dilakukan identifikasi oleh tim DVI.

oleh Ady Anugrahadi diperbarui 08 Apr 2024, 10:30 WIB
Diterbitkan 08 Apr 2024, 10:25 WIB
Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Aan Suhanan resmi membuka jalur one way bagi pemudik dari KM 72 Cikampek Utama hingga KM 414 Kalikangkung (Rahmat Baihaqi/Merdeka.com)
Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Aan Suhanan resmi membuka jalur one way bagi pemudik dari KM 72 Cikampek Utama hingga KM 414 Kalikangkung (Rahmat Baihaqi/Merdeka.com)

Liputan6.com, Jakarta - Kecelakaan beruntun terjadi di KM 58 tol Jakarta-Cikampek pada Senin pagi (8/4/2024) pukul 07.04 WIB. Dalam kecelakaan yang mengakibatkan dua kendaraan terbakar tersebut, ada korban yang meninggal dunia.

"Jadi kecelakaan yang berakibat korban meninggal dunia dan dua kendaraan terbakar yang melibatkan tiga kendaraan. TKP ada di Km 58+600 jalur Bandung artinya jalur dari arah Bandung ke Jakarta," ujar Kakorlantas Polri Irjen Pol Aan Suhanan.

Aan mengatakan, korban kecelakaan beruntun dibawa ke RSUD Karawang untuk kemudian dilakukan identifikasi oleh tim DVI.

"Korban dari bus yang terlibat (kecelakaan) ada satu luka berat, kernet bus kemudian dari kendaraan Terios ada satu luka ringan kemudian dari Grand Max, kita ada 12 kantong mayat yang kita bawa ke RSUD Karawang. Jadi kami belum bisa mengidentifasi karena korban seluruhnya luka bakar," kata Aan.

Dia menambahkan, korban luka bakar dari mobil Grand Max dari arah Jakarta. "Di Jakarta Timur," kata Aan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya