Bagaimana Cara Memiliki Kartu Kredit yang Pas Buat Kamu?

Bagi kamu yang ingin memilih kartu kredit yang tepat, ini dia beberapa jenis kepribadian beserta jenis kartu kredit apa yang cocok untuk kebutuhannya.

oleh Fitriana Monica Sari diperbarui 30 Agu 2019, 17:10 WIB
Diterbitkan 30 Agu 2019, 17:10 WIB
Kartu Kredit
Ilustrasi Foto Kartu Kredit (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta - Di era teknologi saat ini, kebutuhan akan sistem pembayaran cashless yang mudah terus menjadi tren, salah satunya adalah kartu kredit.

Bagi sebagian orang, terutama generasi milenial, beranggapan bahwa punya kartu kredit ibarat memiliki uang lebih, padahal anggapan tersebut tidaklah benar, bahkan melenceng dari kegunaan kartu kredit itu sendiri.

Apalagi saat ini, mengajukan pembuatan kartu kredit pun terbilang mudah. Kamu tinggal mengajukan via online, tak lama kemudian ada verifikasi dari pihak bank, dan setelah itu kamu pun menerima kiriman kartu kredit.

Limit yang ditawarkan pun semakin beragam, bahkan orang yang memiliki penghasilan dibawah UMR bisa mengajukan dan merasakan manfaat dari kartu kredit.

Tujuan memiliki kartu kredit sebenarnya tidak hanya sekadar bisa merasakan diskon khusus, point reward, cicilan 0 persen, atau cashback saja, tapi juga bisa menyehatkan finansial dan menjadi lebih hemat jika kamu dapat memilih kartu kredit yang tepat.

Oleh karena itu, alangkah baiknya sebelum kamu mengajukan kartu kredit, pikirkan terlebih dahulu manfaat apa yang ingin kamu dapatkan dari kartu kredit karena pada dasarnya kartu kredit terbit dengan berbagai manfaat yang berbeda-beda yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan penggunanya.

Harus diingat kartu kredit yang memiliki banyak promo bukan berarti kartu yang bisa memenuhi kebutuhan dan menyehatkan finansial, tapi kartu kredit yang sesuai dengan penghasilan dan kebutuhan adalah yang paling cocok dengan penggunanya. Untuk itu, penting menyeleksi kartu kredit jenis dan benefit yang sesuai dengan kebutuhanmu sebelum apply kartu kredit.

Secara umum, ada 3 kategori tingkatan kartu kredit yang dikeluarkan oleh bank dan kartu kredit ini dibedakan berdasarkan iuran tahunannya dan limitnya yaitu silver, gold, dan platinum.

Sekarang kartu kredit telah lebih banyak lagi jenisnya yang tidak hanya disesuaikan penghasilan nasabahnya, tapi juga kebutuhan sehari-hari bahkan sampai dengan kepribadian dan hobinya.

Bagi kamu yang ingin memilih kartu kredit yang tepat, ini dia beberapa jenis kepribadian beserta jenis kartu kredit apa yang cocok untuk kebutuhannya, seperti dirangkum oleh Liputan6.com:

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

1. Si gila belanja

Ilustrasi belanja
Ilustrasi belanja. Sumber foto: unsplash.com/rawpixel.

Kartu kredit yang dibutuhkan:

√ Bunga rendah

√ Reward

√ Cash back

√ Diskon retail/bensin

Jika kamu gila belanja, tentu tidak usah berpikir dua kali, segeralah mengajukan kartu kredit. Si gila belanja pasti akan diuntungkan dengan kartu kredit yang punya bunga rendah sehingga cicilan jangka panjang tidak menjadi beban.

Tipe ini hampir selalu mengandalkan kartu kredit untuk setiap transaksi, sehingga memiliki kartu kredit dengan reward tinggi akan sangat menguntungkan. Karena biasanya reward yang terkumpul bisa ditukarkan dengan voucher belanja.

Kamu yang gila belanja bisa memilih kartu kredit dengan 1 poin reward untuk pembelanjaan Rp500 dibandingkan kartu kredit dengan 1 poin reward setiap belanja Rp5.000. Cari juga kartu kredit yang banyak memiliki promo diskon khusus dan cash back belanja retail.

2. Si cermat

Kartu Kredit
Ilustrasi Foto Kartu Kredit (iStockphoto)

Kartu kredit yang dibutuhkan:

√ Reward

√ Cash back

√ Travel reward

√ Diskon retail/bensin

Si cermat senang menghitung dan penuh pertimbangan sebelum membeli sesuatu. Tipe ini tertarik dengan semua keuntungan yang didapat karena pembelanjaan. Jika dirasa semakin untung, semakin sering pula kartu kredit digunakan.

3. Si bisnis traveler

Traveling Liburan Jalan-Jalan
Ilustrasi Foto Traveling (iStockphoto)

Kartu kredit yang dibutuhkan:

√ Travel reward

√ Airport Lounge

√ Kartu kredit korporat (bussiness travel)

Kamu yang sering bepergian untuk urusan bisnis di dalam maupun luar negeri, wajib punya kartu kredit travel. Biasanya kartu kredit jenis ini dilengkapi dengan diskon khusus untuk pembelian tiket maskapai tertentu, akumulasi miles yang lebih menguntungkan, asuransi perjalanan gratis, serta fasilitas airport lounge. Pilihlah yang sesuai dengan kebutuhan kamu.

4. Ibu rumah tangga

Ibu rumah tangga
Ilustrasi ibu rumah tangga. Dok: business-opportunities.biz

Kartu kredit yang dibutuhkan:

√ Bunga rendah

√ Reward

√ Cashback

√ Diskon retail/bensin

Ibu rumah tangga selain mengurus anak dan suami juga berperan sebagai menteri keuangan keluarga. Mulai dari mengorganisasi makanan yang terhidang di meja, mengantar jemput anak sampai jadwal keluarga, semua ibu yang lakukan.

Oleh karenanya, ibu rumah tangga membutuhkan kartu kredit yang bisa memberikan reward, cashback (karena bisa digunakan untuk belanja bulanan selanjutnya), diskon khusus di supermarket langganan, dan diskon bensin.

Kerepotan ibu rumah tangga berkurang karena ada fasilitas tagihan rutin bulanan untuk internet, asuransi, TV kabel, telepon selular prabayar dan pascabayar.

5. Si takut miskin

Kartu Kredit
Ilustrasi Kartu Kredit (iStockphoto)

Kartu kredit yang dibutuhkan:

√ Bunga rendah

√ Bebas biaya iuran tahunan seumur hidup

Si takut miskin sebisa mungkin menghindari penggunaan kartu kredit karena takut terjerat utang. Tipe ini sangat perhitungan, sering merasa bunga terlalu tinggi, dan hanya membeli sesuatu jika dirasa perlu.

Prinsipnya, kartu kredit hanya digunakan saat benar-benar mendesak. Reward dan cashback bukan prioritas karena si takut miskin terbilang jarang belanja.

Supaya ketakutan tidak semakin menjadi, tipe ini butuh kartu kredit dengan bunga rendah. Tipe ini makin lega jika memiliki kartu kredit yang bisa menggratiskan iuran tahunan seumur hidup. Karenanya mereka tidak tidak perlu mengeluarkan uang lebih untuk kartu kredit yang jarang dipakai.

6. Si pemula

Gesek Mesin Kartu Kredit
Ilustrasi Foto Gesek Kartu Kredit (iStockphoto)

Kartu kredit yang dibutuhkan:

√ Bunga rendah

√ Iuran tahunan murah atau gratis di tahun pertama

Kamu yang baru punya kartu kredit dan masih belajar tentang sistematika perhitungan tagihan dan reward sebenarnya bebas memilih kartu kredit manapun. Tapi jika ingin makin untung pilihlah kartu kredit yang menawarkan bunga rendah dan iuran tahunan murah atau gratis.

Setelah cukup terbiasa dan mengenal manfaat kartu kredit, di tahun berikutnya kamu bisa memilih kartu kredit yang benar-benar sesuai dengan kebutuhan.

Misalnya kalau kamu rutin belanja di supermarket tertentu, kamu bisa pilih kartu kredit yang rekanan dengan supermarket. Kalau sering bepergian pilihlah kartu kredit yang bekerja sama dengan maskapai, dan sebagainya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya