Rekomendasi Film Persahabatan yang Ajarkan Arti Sahabat Sesungguhnya, Bisa Ditonton di Vidio

Selain Rudy Habibie, Simak rekomendasi film persahabatan yang lainnya di sini.

oleh Liputan6.com diperbarui 13 Nov 2021, 15:20 WIB
Diterbitkan 13 Nov 2021, 15:20 WIB
Rekomendasi Film Persahabatan
Rekomendasi Film Persahabatan yang Sarat Akan Pesan Moral. (Dok.Vidio)

Liputan6.com, Jakarta Bagaimanakah Anda mendefinisikan sahabat? Apakah orang yang selalu menemani dalam suka dan duka, atau seseorang yang sudah seperti keluarga?

Berbicara tentang sahabat memang tidak ada habisnya. Beberapa film tentang arti persahabatan seringkali dapat kita rasakan dengan apa yang terjadi dalam hidup kita. Itu sebabnya film bertema persahabatan mudah dikenang dan membekas di hati penontonnya.

Bagi Anda yang ingin merasakan nuansa persahabatan dalam sebuah film, berikut kami berikan rekomendasi film Indonesia bertema persahabatan yang sarat akan makna.

 

Petualangan Sherina

Petualangan Sherina
Petualangan Sherina. (Sumber : Dok. vidio.com)

Petualangan Sherina merupakan film keluarga yang dirilis pada 7 Juni 2000. Film ini mengisahkan tentang seorang gadis cilik bernama Sherina (Sherina Munaf) yang bersahabat dengan Saddam (Derby Romero), anak yang terkenal nakal namun aslinya manja.

Sherina dan Saddam melakukan petualangan yang membawa mereka pada peristiwa yang tak terduga, salah satunya penculikan. 

Film yang disutradarai oleh Riri Riza ini mengandung banyak makna yang membuatnya layak untuk ditonton. Beberapa di antaranya adalah mengajarkan tentang persahabatan, pertemanan tanpa memandang status sosial, tolong menolong, keberanian, serta kepekaan terhadap lingkungan sekitar.

5 CM

5 cm
Film 5 CM hadir di Vidio. (Dok.Vidio)

5 CM merupakan salah satu film bertema persahabatan yang membekas di hati penontonnya. Film ini dibintangi oleh Herjunot Ali, Raline Shah, Denny Sumargo, Fedi Nuril dan Pevita Pearce ini. 

Tak hanya nilai persahabatan, problem percintaan hingga pelajaran hidup dapat ditemukan dalam film yang satu ini. Pada masa penayangannya, 5 CM berhasil menyerap 2,4 juta penonton. Karya sinea Rizal Mantovani ini menjadi film terlaris kedua pada 2012.

Rudy Habibie

Film Rudy Habibie
Film Rudy Habibie dapat disaksikan di layanan streaming Vidio. (Dok. Vidio)

Tak hanya nilai perjuangan meraih impian, film biopik yang mengangkat kisah Presiden Indonesia ke-3, B.J. Habibie ini juga menyelipkan nilai persahabatan di dalamnya.

Dikisahkan, Liem Keng Kie (diperankan oleh Ernest Prakasa) adalah sahabat baik Rudy selama di Jerman. Liem adalah tempat Rudy menceritakan segala kegundahannya.

Liem juga menjadi ‘penasihat’ yang baik bagi Rudy, ia juga tidak bosan-bosannya mengingatkan Rudy untuk menekan emosinya dan lebih bersabar. Sikap Liem yang keras kepala dan merasa paling benar sering menjadi penghalang Rudy mendapatkan teman selama di Jerman. 

Nonton di Vidio

Itu dia rekomendasi film persahabatan yang sarat akan makna. Bagi Anda yang belum menontonnya, jangan sedih karena film ini dapat disaksikan di Vidio. 

Kunjungi website atau download aplikasi Vidio sekarang, jangan lupa berlangganan untuk menikmati konten eksklusif lainnya karena #SemuaAdaDiVidio.

Penulis: Adhera Wardani

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya