Liputan6.com, Surabaya - Bukan rahasia jika pangsa pasar di Jawa Timur dinilai potensial bagi para pelaku industri otomotif. Pasalnya, Jawa Timur merupakan provinsi 'gemuk' dengan jumlah penduduk lebih dari 38 juta yang ditopang daya beli potensial.
Atas alasan tersebut, turut digelar kembali Pameran Otomotif Surabaya (POS) yang di tahun 2014 ini berlangsung pada tanggal 29 Oktober hingga 2 November 2014.
POS 2014 sendiri menjadi helatan kelima sebagai ajang promosi para Agen Pemegang Merek (APM) dan pemain industri pendukung otomotif lainnya.
Di 2014 ini, POS masih menempati lokasi di Grand City Surabaya dengan area seluas 9.760 meter persegi. POS 2014 diramaikan dengan kehadiran 14 APM kendaraan roda empat, terdiri dari 12 merek kendaraan penumpang dan 2 merek kendaraan komersial.
APM kendaraan penumpang yang bergabung diantaranya Abarth, Chevrolet, Daihatsu, Datsun, Honda, Hyundai, KIA, Mitsubishi Motors, Mini Cooper, Nissan, Toyota, dan Renault. Sementara, untuk kendaraan komersial diikuti oleh Hino dan Isuzu.
Tidak ketinggalan, ajang ini juga menghadirkan 30 perusahaan pendukung otomotif yakni Hurricane, Llumar, Skeleton dan lain-lainnya.
Selain itu, panitia juga menghadirkan pelaku otomotif lokal dengan menghadirkan 15 IKM komponen otomotif Jawa Timur, 5 Mitra Astra, serta 5 peserta dari komunitas otomotif.
“Tiap tahun kami berusaha untuk memberikan yang berbeda bagi pengunjung dan pencinta otomotif. Tapi, ajang kontes yang seru dan menghibur dapat dinikmati serta diikuti jadi titik unggulan pameran ini,” ujar Lia Indriasari, General Manager Automotive Events Dyandra Promosindo selaku penyelenggara POS 2014.
Selain menjadi ajang pameran roda empat bergengsi, POS 2014 selain memamerkan kendaraan terbaru juga menghadirkan berbagai kegiatan seru.
Kegiatan tersebut antara lain Freestyle Motorcycle Perform, Parking Competition, Community Gathering, Sexy Dancer dan DJ Perform. Pecinta modifikasi di timur Pulau Jawa tentunya juga tak ingin melewatkan Coolest Car Contest dan Street Contest.
Pengunjung pun diajak mengikuti games seru dan pertunjukan yang menantang adrenalin melalui GranTurismo Competition yang hadir dengan simulator game ala Gran Turismo. Turut digelar Gymkhana Competition, dimana peserta akan adu kecepatan serta menjawab tantangan. (Des/Des)
Pameran Otomotif Surabaya 2014 Janjikan Banyak Hiburan
14 APM turut serta dalam Pameran Otomotif Surabaya (POS 2014).
Diperbarui 21 Okt 2014, 19:11 WIBDiterbitkan 21 Okt 2014, 19:11 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 Energi & TambangJakarta Gelap Satu Jam Hari Ini: Aksi Hemat Energi untuk Bumi
Berita Terbaru
Update Gempa Ekuador M 6,3: 32 Orang Luka dan 800 Lebih Bangunan Rusak, 80 % Rumah Terputus Listrik
VIDEO: Bunda Iffet Berpulang, Rumah Duka di Jalan Potlot Dipenuhi Pelayat
ACC Carnival Palembang Tawarkan Beragam Promo Menarik
Liputan 6 SCTV dan IMDE Perkenalkan Sistem Pembelajaran AI The Gen-AIU
Mengapa Pangeran William Ditempatkan di Barisan Belakang Saat Pemakaman Paus Fransiskus di Vatikan?
Curi Perhatian di Resident Playbook, Ini Rekomendasi 9 Drama Go Yoon Jung Lainnya
VIDEO: Bye Jerawat! Rahasia Kulit Mulus Ada di Dapur Kamu
Mantap, BUMN RI Ini Duduki Peringkat 6 Produsen Pupuk Terbesar Dunia
iPhone yang Dijual di AS bakal Dibuat di India, Demi Hindari Tarif Trump
SMGR Jalankan Bisnis Berkelanjutan di Lahan Pascatambang
Top 3 Berita Bola: Manchester United Ingin Tendang Pemain Gagal demi Wonderkid Spanyol Usia 19 Tahun
Bimbim Slank Sempat Ingin Umrah Bersama Bunda Iffet pada November 2025