Liputan6.com, Birmingham - Sungguh sial nasib penyerang dari klub Aston Villa, Darren Bent. Bagaimana tidak, mansion miliknya di Staffordshire disatroni pencuri.
Pencuri tersebut sukses membobol garasi dan membawa kabur dua unit mobil mewah milik Bent antara lain Audi RS6 Quattro serta Range Rover tipe teratas pada hari sabtu lalu.
Melansir laman Autoevolution, Selasa (23/12/2014), menurut penyelidikan sementara dari pihak kepolisian setempat, para pencuri sukses masuk ke dalam mansion melalui jendela. Pencuri pun lantas mengambil dua set kunci mobil dan langsung menggondol dua unit mobil milik Bent.
Dikatakan, pencuri tersebut memiliki metode khusus agar dengan mudah membuka jenis kunci silinder dalam beberapa detik saja. Pada saat kejadian, Darren Bent pun tidak berada di rumahnya karena sedang dipinjamkan ke klub Brighton & Hove Albion selama satu bulan.
Bent bergabung dengan klub divisi Championship tersebut pada tanggal 26 November lalu dan sukses mencetak gol kemenangan 1-2 atas Fulham yang menjadi mantan klubnya.
Akibat pencurian tersebut, Bent pun mengalami kerugian mencapai US$ 234 ribu atau sekitar Rp 2,91 miliar atas nilai dari dua unit mobilnya yang dicuri. Pihak kepolisian pun hingga saat ini sedang memburu pencuri mobil mewah milik bent tersebut. (Ysp/Des)
Nasib Pesepak Bola, Mobil Dicuri Saat Bertanding
Darren Bent pun saat peristiwa terjadi sedang dipinjamkan ke klub Brighton & Hove Albion selama satu bulan.
diperbarui 28 Des 2014, 14:30 WIBDiterbitkan 28 Des 2014, 14:30 WIB
Darren Bent pun saat peristiwa terjadi tidak berada di rumahnya karena sedang dipinjamkan ke klub Brighton & Hove Albion selama satu bulan.
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Zeekr Hadirkan Dua Mobil Listrik Premium di GJAW 2024, Harga Mulai dari Rp 1 Miliar
Threads Prioritaskan Konten Sesuai Preferensi Pengguna, Kurangi Rekomendasi Acak
Ruben Amorim Bisa Langsung Ukir Tinta Emas saat Debut di Manchester United
Berantas Hoaks sampai Peretasan, Polda Metro Jaya Bentuk Ditressiber
Jadi Desa Wisata Dunia, Wukirsari Butuh Pemandu Kelas Internasional
Rahasia Resep Garang Asem Ayam Tanpa Santan dan Daun, Coba 5 Variasinya
VIDEO: Wanita Tertinggi dan Terpendek di Dunia Dipertemukan Oleh Rekor Dunia Guinness
Bahas Soal Pacaran Saat Upacara, Kepala Sekolah di Subang Viral dan Banjir Pujian
Nissa Sabyan Apes Dihantam 18 Ribuan Komentar Setelah Nikah dengan Ayus, Netizen Serukan Boikot!
Cara Pindah DPT Pilkada 2024: Tidak Masuk DPT dan DPTb, Masih Bisa Coblos
Hasto PDIP: Jokowi Sangat Khawatir Terhadap Kemunculan Anies
Direktur Utama BRI Dinobatkan Sebagai ”The Best CEO” untuk Most Expansive Sustainable Financing Activities