Liputan6.com, Depok - Banyak yang mempertanyakan, apakah motor klasik seperti Honda CB masih bisa 'diajak berlari' hingga jarak jauh atau tidak. Faktanya, jalan jauh masih bisa dilakukan, asal dengan ketentuan tertentu.
Menurut Ketua Paguyuban CB Depok Bersatu, Ibung, untuk membuat performa Honda CB bandel, perlu dilakukan sentuhan pada sektor pengapian.
"Biasanya motor klasik kan pakai platina, nah harus dirubah pakai CDI. Itu yang paling penting, biar gak rewel," katanya, di Depok, Jumat (9/10/2015).
"Kalau sudah CDI, sudah aman. Sudah bisa dibawa kemana mana. Nah kalau mesin tidak usah diubah-ubah lagi," tambahnya.
Ia kemudian mencontohkan motornya sendiri, GL 100 lansiran 1982. "Contohnya motor saya ini, sudah jauh sekali jalannya, sudah sampai Lombok, dan gak ada masalah sama sekali," akunya.
Meskipun begitu, bukan berarti aspek lainnya tidak perlu diperhatikan. Motor klasik juga perlu perawatan biasa layaknya motor-motor lainnya. "Ya tentu saja, perawatan lain harus tetap dilakukan, misalnya ganti oli teratur, kalau rantai sudah longgar dikencangkan," tutupnya.
(rio/gst)
Resep Bikin Honda CB Bandel
Menurut Ketua Paguyuban CB Depok Bersatu, Ibung, untuk membuat performa Honda CB bandel, perlu dilakukan sentuhan pada sektor pengapian.
Diperbarui 09 Okt 2015, 18:19 WIBDiterbitkan 09 Okt 2015, 18:19 WIB
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Google Dinyatakan Monopoli Ilegal di Pasar Iklan Digital, Terancam Dipaksa Jual Bisnis
Hamas Tolak Usulan Gencatan Senjata Terbaru Israel Via Pesan Tertulis, Ini Isinya
Macet Horor Berjam-jam di Tanjung Priok, Pelindo Pastikan Bukan karena Sistem Eror
7 Potret Febby Rastanty ke Thailand, Jadi Anak Senja di Kuil Wat Arun
Bacaan Doa Sholat Dhuha Menurut NU dan Muhammadiyah, Lengkap dengan Terjemahannya
Sisi Gelap Sirkus, Momen Tragis Hewan Serang Pekerja Sirkus Ini Bikin Pilu
Saksikan FTV Kisah Nyata Siang Spesial di Indosiar, Jumat 18 April Via Live Streaming Pukul 12.00 WIB
Ahli di Persidangan Buktikan Bukalapak Punya Dasar Hukum Kuat Ajukan PKPU Harmas
Memperingati Jumat Agung, Umat Katolik Gelar Teatrikal Tablo Jalan Salib
5 Fakta Terbaru Nico Williams, Pemain Kunci Athletic Bilbao yang Punya Masa Depan Cerah
Wanita yang Kehilangan Sepeda di Stasiun MRT Dapat Hadiah Sepeda Gratis dari Komunitas
3 Fakta Terbaru Harry Maguire, Pahlawan MU yang Tengah Jadi Sorotan