Adu Irit Yamaha Lexi Vs Mio, Mana yang Terbaik?

Salah satu pertimbangan sebelum membeli produk adalah konsumsi bahan bakar. Semakin irit artinya pengeluaran biaya untuk operasional sehari-hari akan berkurang.

oleh Liputan6.com diperbarui 10 Jul 2018, 18:38 WIB
Diterbitkan 10 Jul 2018, 18:38 WIB
Yamaha Lexi 125
Yamaha Lexi 125. (Yurike/Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta - Salah satu pertimbangan sebelum membeli produk adalah konsumsi bahan bakar. Semakin irit artinya pengeluaran biaya untuk operasional sehari-hari akan berkurang.

Ketika menguji secara komprehensif Yamaha Lexi, salah satu yang tidak lupa kami amati, adalah keiritannya. Skutik bongsor 125 cc ini, menempuh jarak sejauh 130,2 km keliling Jakarta. Berbagai kondisi jalan dilewati, dari lengang hingga macet. Lalu, berapa catatan konsumsi bahan bakar minyak (BBM) yang didapat?

Metode uji irit ini sangat sederhana. Kami cuma mengisinya dengan BBM RON 92 atau Pertamax. Kami juga tidak mematok berkendara dengan kecepatan tertentu, lantaran ingin dapat hasil yang nyata. Alhasil pedal gas diputar habis ketika jalanan lengang. Sebaliknya saat macet, motor Lexi pasti dipacu perlahan mengikuti arus.

Ternyata skutik seharga Rp 22,8 juta (OTR Jakarta) ini, sanggup menorehkan angka efisiensi 41 kpl (kilometer per liter). Catatan yang bahkan berbeda sedikit dari Mio S (42 kpl). Padahal beban mesin Lexi lebih berat, lantaran bobot totalnya mencapai 113 Kg. Beda 19 Kg dibanding Yamaha Mio S.

(Catatan Editor: Pengujian Lexi menggunakan pembacaan di MID-Multi Information Display. Yamaha Mio S menggunakan metode Full to full).

Kehebatan Lexi mengirit konsumsi BBM, salah satunya dikarenakan mesin berkatup variabel (VVA). Jantung mekanis ini dilengkapi dua profil cam: low speed cam dan high speed cam. Pengaturan low speed cam membuat bukaan klep tidak terlalu besar, berdampak ke penggunaan bahan bakar yang lebih irit. Sedangkan high speed cam menyebabkan bukaan klep menjadi besar, bahan bakar masuk lebih banyak dan performa lebih mantap. Perpindahan dari low speed cam ke high speed cam terjadi di 6.000 rpm.

Jadi meski seirit Mio S, namun performanya jauh lebih istimewa. Dilihat di atas kertas, mesin Yamaha Lexi sanggup mengeluarkan torsi 11,3 Nm pada 7.000 rpm dan tenaga maksimal 11,72 Tk pada 8.000 rpm.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Selanjutnya

Saat berkendara pun terasa sangat menyenangkan. Apalagi ketika VVA aktif, motor terasa seperti dapat dorongan tenaga lebih. Ditambah penggunaan ban lebar di kedua roda, menjadikan motor tetap stabil meski berada di kecepatan tinggi. Karet bundar depan 90/90-14 inci dan belakang 100/90-14 inci.

Deretan keunggulan tadi, bukan berarti Lexi tidak punya kekurangan. Contohnya mesin kerap menahan ketika pedal gas diputar, berefek pada suara yang cukup berisik. Getaran juga terasa di putaran mesin bawah, membuat kenyamanan berkendara agak berkurang.

Opini penguji pada suspensinya pun terhitung cukup keras, meski sudah pakai jenis tabung di belakang. Mungkin Yamaha memang sengaja mengaturnya demikian untuk aura sportif yang lebih kental. Selain itu, bodi bongsor dan jarak sumbu roda panjang, membuat kurang lincah dipakai meliuk-liuk di padatnya kendaraan. Plus posisi jok yang tinggi, membuat kaki agak jinjit ketika menapak ke aspal, bahkan bagi saya yang memiliki tinggi badan 168 cm. 

Sumber : Oto.com

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya