Fungsi Kamera 180 Derajat Bikin Parkir di Tempat Sulit Jadi Mudah

Beragam teknologi canggih kini sudah tersemat di mobil produksi saat ini. Salah satunya, adalah penggunaan kamera 180 derajat

oleh Arief Aszhari diperbarui 02 Mei 2023, 10:01 WIB
Diterbitkan 02 Mei 2023, 10:01 WIB
Fungsi kamera 180 Derajat Bikin Parkir di Tempat Sulit jadi Mudah (Ist)
Fungsi kamera 180 Derajat Bikin Parkir di Tempat Sulit jadi Mudah (Ist)

Liputan6.com, Jakarta - Beragam teknologi canggih kini sudah tersemat di mobil produksi saat ini. Salah satunya, adalah penggunaan kamera 180 derajat, yang juga terdapat di Peugeot 2008.

Sesuai fungsinya, kamera 180 derajat ini bisa memantau bagian atas juga area belakang bodi mobil. Hal ini memungkinkan pengemudi lebih percaya diri saat parkir di lokasi sesulit apapun, hanya dengan melihat posisi mobil dari layar monitor.

"Fitur ini memberikan pandangan 180 derajat pada area belakang mobil, sehingga sangat berguna ketika hendak melakukan parkir secara paralel atau posisi normal," jelas Rafii Sinurat, Kepala Bengkel Astra Peugeot Sunter, dalam keterangan resmi, Senin (1/5/2023).

Kamera yang bisa menampilkan profil bodi mobil secara keseluruhan dari atas dan belakang, terbukti sangat berguna ketika parkir agar menghindari mobil terbentur dengan mobil lain atau benda asing. Kamera 180 derajat ini akan menampilkan sekeliling mobil di layar dasbor atau layar head unit.

"Fitur ini bisa diaktifkan secara otomatis maupun manual. Dan untuk mendukung kerja kamera 180 derajat, maka Peugoet 2008 dan varian lainnya dibekali dengan kamera pada bagian belakang mobil." imbuh Rafii.

Dengan kamera 180 derajat maka akan memiliki pandangan sudut lebar 180 derajat. Sehingga saat mobil melakukan parkir, kamera ini akan mendeteksi adanya objek asing yang dapat mengganggu jalannya mobil.

Tidak hanya parkir

Tidak hanya saat parkir, saat berjalan pun kamera 180 derajat ini juga bisa diaktifkan. Jadi, visibilitas yang tidak terlihat oleh pengemudi bisa terpantau oleh kamera ini. Sebab dengan visible views yang berbeda memungkinkan pengemudi bisa memantau keadaan di sekelilingnya dengan baik hanya melihat ke layar head unit.

Tidak hanya dibantu oleh kamera saat parkir, New Peugeot 2008 juga memiliki sensor parkir di bagian belakang. Hal ini untuk memberikan peringatan berupa suara dan visual bila terdapat objek yang menghalangi mobil.

Infografis Pencegahan dan Bahaya Mengintai Akibat Cuaca Panas. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Pencegahan dan Bahaya Mengintai Akibat Cuaca Panas. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya