Liputan6.com, Jakarta - Calon wakil gubernur petahana DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mengatakan, tak mempermasalahkan banyak spanduk dan poster pasangan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno yang bertebaran di Jakarta pada masa kampanye Pilkada DKI 2017 putaran kedua saat ini.
Meski banyak menemui alat peraga kampanye saingannya, Djarot menegaskan, dirinya tak akan ikut memasang alat peraga kampanye.
Baca Juga
"Kan sudah saya sampaikan Basuki-Djarot itu enggak banyak pasang spanduk dan poster. Karena ngotor-ngotorin," ujar Djarot, Minggu (26/3/2017).
Advertisement
"Belum jadi pemimpin masak kita sudah kasih contoh tidak baik," tambah Djarot.
Meski demikian, Djarot tak mau mempermasalahkan banyaknya spanduk Anies - Sandiaga tersebut. Djarot mempersilakan masyarakat menilai sendiri pasangan calon yang akan dipilih pada Pilkada DKI 2017 putaran kedua nanti.
"Kalau kami enggak urusin yang lain. Bahwa kita harus jaga keindahan Jakarta. Jangan pasang spanduk sembarangan, kalau mau pasang spanduk di rumah kamu masing-masing," kata Djarot.