Liputan6.com, Solo - Stadion Manahan Solo menjadi salah satu tuan rumah ajang kompetisi pramusim Piala Presiden 2022. Stadion yang dibuka sejak tahun 1998 itu sejak tiga tahun terakhir telah menjelma menjadi salah satu stadion berstandar internasional.
Bukan tanpa alasan Stadion Manahan direnovasi dan diubah menjadi salah satu stadion terbaik negri ini, lantaran stadion itu akan menjadi salah satu venue Piala Dunia U-20 tahun depan.
Masih jarang ditemukan stadion-stadion di Indonesia yang minim tempat ibadah salah satunya mushola di Stadion Manahan. Namun, jangan takut ya ketika anda datang ke stadion ini untuk menyaksikan laga pertandingan yang anda sukai. Tak perlu lagi risau untuk melakukan kewajiban atau salat di saat berada di tengah-tengah pertandingan berlangsung.
Advertisement
Advertisement
Baca Juga
Karena Stadion Manahan telah menyiapkan sudut-sudut ruang untuk digunakan beribadah atau mushola. Panpel lokal atau manajemen Persis Solo telah menyiapkan mushola untuk digunakan oleh para suporter yang tidak ingin meninggalkan waktu salatnya ketika menyaksikan pertandingan sepak bola.
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Stadion Terbaik di Indonesia
Di mana saja letak musala itu berada? kita memasuki tribun barat atau biasa disebut tribun sayap, vip dan vvip, di lokasi itu anda bisa menemukan satu musala permanen berada di lantai satu VVIP.
Lalu, lima musala tambahan, berada tepat di sebelah tangga menuju ke tribun vvip dan vip, sayap kanan dan kiri pada lantai dua.
Jika anda berada di tribun selatan musala tambahan itu terletak di sisi kanan dan kiri dekat pembatas antara tribun sebelahnya di lantai satu. Bergeser dari tribun selatan menuju tribun timur Stadion Manahan, anda bisa menemukan dua lokasi musala permanen sebelah kanan dan kiri tribun tersebut.
Sementara itu, bergeser dari timur ke utara, anda juga bisa menemukan musala tambahan di sisi kanan dan kiri tribun tersebut. Nah, jadi tidak perlu ragu lagi jika anda tengah menyaksikan pertandingan sepak bola di Stadion Manahan dan bertepatan dengan waktu salat.
Anda bisa melakukan kegiatan ibadah di musala-musala yang disediakan. Tertarik datang ke Stadion Manahan Solo? Yuk jadwalkan berkunjung ketika tim sepak bola anda bertandang ke sini. Apalagi Stadion Manahan menjadi salah satu stadion terbaik di Indonesia yang memiliki fasilitas single seat.
Advertisement