Mengenal Seni Kontes 'Pamidangan', Ajang Pencarian Domba Seharga Ratusan Juta di Garut

Kalau pembibitan tidak ditingkatkan, maka domba Garut kita akan habis, habis dipeuncitan (disembelih).

oleh Liputan6.com diperbarui 12 Mar 2023, 05:00 WIB
Diterbitkan 12 Mar 2023, 05:00 WIB
Sekitar 210 domba unggul Garut mengikuti kontes Pamidangan Domba Garut di Pamindangan Anugrah Lembah Gunung Guntur, Desa Pasawahan, Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut, beberapa waktu lalu. (Liputan6.com/Jayadi Supriadin)
Sekitar 210 domba unggul Garut mengikuti kontes Pamidangan Domba Garut di Pamindangan Anugrah Lembah Gunung Guntur, Desa Pasawahan, Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut, beberapa waktu lalu. (Liputan6.com/Jayadi Supriadin)

Liputan6.com, Garut - Pemerintah Daerah (Pemda) Garut, Jawa Barat menggelar kontes pamidangan domba Garut, ajang seleksi pencarian domba Garut unggul. Total ada sekitar 210 domba berbagai kategori, ikut bergabung dalam kegiatan tersebut.

Wabup Garut Helmi Budiman mengatakan, kontes pamidangan domba Garut, cukup potensial untuk menggerakkan ekonomi masyarakat, terutama di kalangan pecinta domba tangkas Garut.

“Kita harus mensuport even ini, bayangkan satu putaran saja bisa Rp15 miliar ini luar biasa. Ada uang yang berputar dan di situ ada pertumbuhan ekonomi,” ujarnya di Pamindangan Anugrah Lembah Gunung Guntur, Desa Pasawahan, Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut, beberapa waktu lalu.

Menurutnya, kontes pamidangan domba Garut cukup berarti di kalangan pecinta domba tangkas Garut, untuk mencari bakalan unggul domba Garut. “Kalau pembibitan kita tidak kita tingkatkan, maka domba kita akan habis, habis dipeuncitan (disembelih),” ujar dia mengingatkan.

Saat ini kebutuhan daging domba Garut terus meningkat seiring naiknya permintaan pasar, sehingga dibutuhkan upaya peningkatan produksi ternak domba Garut.

Selain itu, untuk menjaga ketersediaan domba Garut, Helmi meminta Dinas Kelautan dan Peternakan (Diskanak) Garut, terus berupaya meningkatkan pembibitan dengan cara kawin silang dengan domba luar.

“Domba Garut anaknya banyak tapi tumbuhnya tidak secepat domba Australia, kalau domba Australia tumbuhnya cepat tapi anaknya cuma satu, dikawinkan anaknya luar biasa banyak,” kata dia.

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Garut, Sofyan Yani, mengatakan kontes pamidangan domba Garut yang diikuti 210 peserta dengan mempertandingkan 4 kategori, yakni ratu bibit, raja kasep, raja petet, dan raja pedaging.

“Hasil evaluasi tahun dulu sampai satu (ekor) 1,16 kwintal itu domba Garut, semoga tahun ini ada yang lebih dari itu,” kata dia.

Sofyan menyatakan, selain melestarikan ketersediaan bakalan dan indukan domba Garut yang unggul, kontes pamidangan mampu menaikan nilai jual domba Garut secara signifikan.

“Biasanya domba Garut setelah dikonteskan harganya bisa meningkat bahkan bisa mencapai ratusan juta jika sampai juara,” kata dia.

Saksikan Video Pilihan Ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya