Menilik Aspal Buton Berkualitas Setara Aspal Minyak PG70, Mana saja Provinsi yang Pakai?

Bagaimana kulaitas aspal Buton? Disebut-sebut memiliki kualitas setara aspal minyak.

oleh Liputan6.com diperbarui 18 Jun 2023, 18:17 WIB
Diterbitkan 17 Jun 2023, 21:30 WIB
Aspal buton hasilkan Kualitas Setara Aspal Minyak PG70 (Istimewa)
Aspal buton hasilkan Kualitas Setara Aspal Minyak PG70.

Liputan6.com, Buton - Presiden Jokowi menyebutkan Buton banyak SDA/resources yang besar sekali yaitu aspal. Namun saat ini, masih banyak yang menggunakan minyak.

Kaitan pernyataan tersebut, Direktur Bintek Jalan dan Jembatan Kementerian PUPR, Yuda Handita Panjiriawan mengunjungi PT Kartika Prima Abadi (KPA), Jumat 16 Juni 2023 kemaren.

"Pak Menteri sudah memberikan dorongan untuk menggunakan Aspal Buton melalui Dirjen Bina Marga, juga penugasan beberapa wilayah untuk menggunakan aspal Buton," ujarnya, Sabtu (17/6/2024).

Kata dia, kebutuhan aspal nasional sebesar 112.000 ton, ini akan diambil dari semua supplier yang ada di Indonesia. Namun di Indonesia baru satu perusahaan yang memproduksi aspal murni yang full bahan baku berasal dari aspal alam buton.

"Satu-satunya produksi Aspal Buton Murni yang saya tahu baru PT Kartika Prima Abadi di Buton," ujarnya.

Kunjungan kali ini juga sekaligus untuk mengklarifikasi isu atau anggapan bahwa produk yang dihasilkan PT. KPA menggunakan campuran aspal minyak.

"Bagi kami PUPR menargetkan apa yang sudah ditargetkan agar tercapai makanya dalam kunjungan kali ini untuk memastikan target itu tercapai," ujarnya.

Dia menambahkan, dari hasil pantauan Kementrian PUPR di PT. KPA saat ini telah memproduksi 3000 ton per bulan dan stok raw material aspal aman tidak kekurangan dan produksi perlu ditingkatkan lagi seiring peningkatan permintaan.

"Itu yang mestinya kita pikirkan, apalagi banyak daerah di Indonesia yang akan menggunakan aspal buton dari Riau, Jateng, Jatim, Sulsel, Sultra, Kaltim dan Kalsel," lanjutnya.

Dia juga berharap agar aspal Buton digunakan daerah sendiri yakni seluruh indonesia agar lebih hemat transportasinya walaupun kalau jika diekspor lebih besar nilainya.

Manager Produksi PT. KPA Andi mengatakan target sampai akhir tahun 2023 akan diproduksi 30 ribu ton, melayani tujuh provinsi di Indonesia diantaranya Sultra, Sulsel, Riau, Kaltim, Kalsel, Jatim dan Jateng.

"Sementara target 100 ribu ton target nasional namun ini akan menjadi perhatian dari perusahaan," katannya.

Untuk proses produksi sendiri dikatakanhya semua menggunakan aspal lokal dan dikelola hingga menjadi aspal murni tidak ada campuran dari bahan impor. "Produk kami asli gunakan aspal Buton yang diolah menjadi full aspal extracted PG70," tandasnya.

Tim produksi PT. KPA mendampingi Dirjen Bintek Jalan dan Jembatan melakukan peninjauan di lapangan mulai dari proses awal hingga hasil akhir menjadi full aspal extracted / aspal murni PG70. Dan melakukan pengecekan stock produk Asbuton Murni PG70 di gudang PT. KPA yang saat ini ada sebanyak 1600 ton.

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya