Vokalis The Killers Sebut Morrissey Seperti Elvis Presley

Barndon Flowers menyebutkan Morrissey memiliki kesamaan dengan penyanyi rock legendaris Elvis Presley.

oleh Firli Athiah Nabila diperbarui 18 Mei 2014, 17:00 WIB
Diterbitkan 18 Mei 2014, 17:00 WIB
Morrissey dan Brandon Flowers
Istimewa

Liputan6.com, Los Angeles Vokalis The Killers Brandon Flowers rupanya seorang penggemar berat band The Smiths. Brandon Flowers telah mengagumi band yang beranggotakan Morrisey, Johnny Marr, Mike Joyce, Andy Rourke, dan Craig Gannon sudah bertahun-tahun lamanya.

Brandon bahkan mengakui The Smiths menjadi inspirasinya dalam bermusik. Ia juga menyebutkan bahwa sang vokalis The Smiths Morrisey memiliki kesamaan dengan penyanyi rock legendaris asal Amerika Serikat, Elvis Presley.

"The Smiths telah memberikan dampak besar dalam hidup saya. Mereka bisa melakukan banyak hal dalam waktu singkat. Semuanya seimbang anatar selera humor mereka dan keseriusan The Smiths dalam bermusik," ujar Brandon seperti dikutip dari Femalefirst, Minggu (18/5/2014).

"Dengan adanya Johnny Marr sebagai gitar dan Andy Rourke sebagai bassis tidak ada yang bisa mengalahkan mereka. Dan suara Morrisey hampir mirip dengan Elvis Presley," tambahnya.

Begitu ngefansnya dengan The Smiths, Brandon Flowers sampai mengunjungi kota asal Morrissey di Manchester, Inggris. Pelantun lagu Human tersebut pergi ke sana lantaran ingin mencari referensi tentang segala sesuatu yang disebutkan dalam lagu-lagu Morrissey dkk.

"Setahun kemudian saya pergi dengan Dave (gitaris The Killers) ke Salford Lads Club di Manchester dan banyak berfoto di sana. Kami manggung dalam sebuah pertunjukkan di Manchester Academy tepat di sebrang jalan tempat Morrissey pernah bernyanyi juga," ujar Brandon.

The Killers merupakan band rock asal Amerika yang terbentuk pada 2001. Band tersebut beranggotakan Brandon Flowerss (vokalis), Dave Keuning (gitaris), Mark Stoermer (bassis), dan Ronnie Vannucci Jr (drummer).

Sejak kemunculannya, The Killers telah memiliki tiga album studio dengan album pertama bertajuk Hot Fuss yang dirilis pada Juni 2004. Album Hot Fuss berhasil membawa mereka pada puncak popularitas The Killers. 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya