Liputan6.com, Jakarta - Untuk pertama kalinya di Asia tampil secara langsung di sebuah televisi seorang Disk Jockey (DJ). Yang tampil DJ Angger Dimas. SCTV lah yang memberikan kesempatan kepada pria kelahiran Jakarta 27 tahun silam ini untuk menunjukan kepiawaiannya dalam mengutak atik musik Electronic Dance Music (EDM) di meja DJ.
Selama penampilannya, Olla Ramlan dan Gading Marten selaku pembawa acara The Biggest Concert Angger Dimas Night Like This ini selalu mengatakan jika Angger Dimas adalah DJ nomor satu di Asia. Bukan tanpa alasan Olla dan Gading berkata seperti itu.
Baca Juga
Para pecinta musik EDM memang sudah tak asing lagi dengan nama Angger Dimas. Namun, Dimas sendiri tak mau disebut sebagai DJ nomer satu di Asia.
Advertisement
"Sebenarnya sudah nggak yah, haha gue bercanda. Jadi gini, gue peringkat 137 di dunia, dan mungkin gue satu-satunya DJ di Asia yang masuk chart itu," kata Angger Dimas kepada Liputan6.com usai tampil di belakang Studio 6 Emtek City, Daan Mogot, Jakarta Barat, Rabu (16/12/2015) malam.
Menurutnya, banyak orang yang mengatakan jika dirinya adalah DJ nomor satu di Asia merupakan sebuah pencapaian yang luar biasa.
"Gue dibilang nomor satu, tapi gue nggak suka dibilang begitu.Buat gue itu pencapaian saja. Biar orang-orang yang bilang kayak begitu (nomer satu di Asia)," tuturnya. (Fac/Ade)