Liputan6.com, London - David Bowie meninggalkan banyak harta diusianya ke-69 tahun untuk istri, kedua anaknya, serta asisten. Ia pun telah menuliskan dalam daftar warisannya.
Dikabarkan Contactmusic, baru-baru ini, ia memiliki kekayaan sebesar USD 100 juta atau sekitar Rp 13 triliun untuk istrinya, Iman, dan kedua anaknya Duncan, dan Alexandria. Serta sebuah apartemen di Manhattan.
Advertisement
Baca Juga
Kedua anak David Bowie, masing-masing akan menerima 25 persen kekayaan tersebut. Selain itu, ia pun telah meninggalkan USD 2 juta atau setara dengan Rp 27 miliar untuk asisten pribadinya, Corinne Schwab, serta saham yang dimilikinya di sebuah perusahaan bernama Oposum Inc.
Pengasuh Alexandria, Marion Skene pun mendapat jatah kekayaan yang ditinggalkan musisi lengendaris tersebut. Skene mendapat USD 1 juta atau sama dengan Rp 13 miliar.
David Bowie juga sempat menulis dalam dokumen yang diperoleh New York Post tentang dirinya yang ingin dikremasi, dan abunya disebar di Bali. Wasiat itu ditandatangani Bowie pada 25 Agustus 2004 lalu.
David Bowie menghembuskan napas terakhir setelah berjuang selama 18 bulan melawan kanker yang dideritanya. Kepergian David Bowie memberi duka mendalam hampir di seluruh dunia.(Mer/Fei)