Ciuman Dua Pria di The Legend of Tarzan Dihilangkan, Ada Apa?

Seharusnya, ada adegan ciuman antara Tarzan dan Leon Rom dalam film The Legend of Tarzan.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 09 Jul 2016, 14:30 WIB
Diterbitkan 09 Jul 2016, 14:30 WIB
The Legend of Tarzan
Seharusnya, ada adegan ciuman antara Tarzan dan Leon Rom dalam film The Legend of Tarzan.

Liputan6.com, Los Angeles- Bukan perkara aneh bila sebuah film mengalami proses penyuntingan tambahan, termasuk saat film sebenarnya sudah jadi. Termasuk film The Legend of Tarzan, yang mengalami pengguntingan setelah penayangan awal di depan penonton uji coba.

Yang membuat banyak orang terhenyak, adegan yang digunting bukanlah adegan yang tak penting. Justru sebaliknya, yakni adegan sensasional kala Tarzan (Alexander Skarsgard) dicium oleh tokoh antagonis pria, Leon Rom (Christoph Waltz).

Christoph Waltz sebagai Leon Rom dalam The Legend of Tarzan (Jonathan Olley, Warner Bros. Entertainment Inc./IMDb)

Dilansir dari media Inggris The Guardian, Minggu (9/7/2016), sutradara David Yates, menyebutkan bahwa adegan ini terjadi saat Tarzan tengah tak sadar, dan Rom menyadari bahwa ia tertarik dengan sisi liar Tarzan.

"Kami mengguntingnya karena merasa adegan ini agak berlebihan," kata Yates. Sutradara empat film Harry Potter ini menyebutkan bahwa momen saat Tarzan dicium oleh Rom, terasa sangat aneh. Meski pihaknya menyukai adegan ini saat sedang membuat The Legend of Tarzan, namun penonton merasakan hal sebaliknya.

"Penonton uji coba kebingungan melihatnya, dan akhirnya adegan ini terasa kelewatan," tuturnya.

The Legend of Tarzan. (Warner Bros / Ace Showbiz)

The Legend of Tarzan merupakan film dengan pendekatan baru atas kisah-kisah si Raja Rimba yang telah ada sebelumnya. Film ini berlatar di tahun 1880-an dan kembali memperkenalkan John Clayton III alias Tarzan, yang diasuh oleh para primata di pedalaman Kongo.

Ia berkenalan dengan Jane, yang kemudian menjadi pendampingnya. Sayang, keduanya terpisah akibat Leon Rom, tokoh jahat yang ingin menguasai penduduk Kongo untuk dijadikan budak.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya