Liputan6.com, Jakarta - Lucinta Luna beberapa waktu belakangan begitu kencang diterpa isu transgender. Kebenaran isu ini makin diperkuat dengan terkuaknya video saat personel Duo Bunga itu baru menjalani operasi ganti kelamin. Video itu disebarkan oleh mantan temannya, Melly Bradley, melalui Instagram.
Sejak saat itu, kebencian yang mengarah padanya seolah semakin tak terbendung. Dalam menghadapi permasalahan ini, ia juga belajar dari seniornya di industri musik dangdut, Ayu Ting Ting. Dia mencontoh ketegaran Ayu Ting Ting dalam menghadapi komentar sinis yang kerap dialamatkan kepadanya.
"Bingung. Saya sudah biasa di injak-injak. Saya ikut ilmunya Kak Ayu Ting Ting. Iya (suka ngobrol). Sudah, enggak apa-apa, rezeki di Tangan Tuhan, ada takarannya masing-masing, kita banyak yang support. Ambil positifnya nanti kita petik," ucap Lucinta Luna di Jalan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (28/3/2018).
Advertisement
Baca Juga
Terusik
Lucinta Luna sempat terusik dengan makian yang dialamatkan banyak orang. Meski begitu, ia mencoba menerima semuanya dengan lapang dada.
"Jujur saya merasa dirugikan, karena dia (haters) kan nge-tag-nya banyak banget. Tapi ya sudah, enggak usah heboh. Bosanlah saya ngomongin soal transgender, nanti yang enggak kenal mengaku-ngaku sok kenal, takutnya gitu," kata Lucinta Luna.
"Ke depannya ya sudah aku anggap santai saja. Apa ya, biarkan teman dekat kek, teman jauh kek membongkar aib, untungnya apa. Karena saya enggak merugikan siapa pun, saya enggak menyentil," imbuhnya.
Advertisement
Melejit
Pemberitaan miring yang datang silih berganti justru malah membuat pamor Lucinta Luna semakin melejit. Dia mengaku kebanjiran tawaran pekerjaan akhir-akhir ini.
"Banyak banget. Ini aku mau meeting sama orang sutradara. Alhamdulillah, makin banyak job," ia menandaskan.