Aktris Shareefa Daanish Ternyata Lahir Bareng Pangeran William

Shareefa Danish mengungkap fakta menarik tentang dirinya dan keluarga kerajaan Inggris.

oleh Eka Laili Rosidha diperbarui 23 Mei 2018, 12:10 WIB
Diterbitkan 23 Mei 2018, 12:10 WIB
Shareefa Daanish
Shareefa Danish mengungkap fakta menarik tentang dirinya dan keluarga kerajaan Inggris. [foto: instagram.com/shareefadaanish]... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Kebahagiaan keluarga besar kerajaan Inggris atas pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle disambut antusias oleh masyarakat di seluruh dunia. Termasuk kalangan selebritas Tanah Air, salah satunya yakni Shareefa Daanish.

Melalui Instagram pribadinya, Shareefa Daanish membagikan potongan video momen Royal Wedding tersebut. Pangeran Harry tampak terpesona dengan kecantikan Meghan Markle kala itu.

Putra bungsu Pangeran Charles dan Lady Diana itu mengaku beruntung mendapatkan Meghan Markle. Momen romantis itu ternyata sukses membuat Shareefa Daanish ikut tersipu malu.

"Huuuuaaaaaaa bagian ini nih yang bikin kayak nonton drama korea romantis (senyum2 gemes sendiri). Selamat ya mba Meghan dan mas Harry... Semoga samawa," tulisnya di kolom keterangan.

 

Foto Ibu-Ibu dan Bayi

Shareefa Daanish
Shareefa Daanish [foto: instagram.com/shareefadaanish]... Selengkapnya

Masih dalam euforia pernikahan Meghan Markle dan Pangeran Harry, Shareefa Daanish tiba-tiba mengunggah foto potongan koran keluaran 21 Juni 1982. Di dalamnya terdapat beberapa foto ibu yang baru saja melahirkan di Rumah Sakit St. Mary, Paddington, Inggris.

Salah satunya yakni Putri Diana yang kala itu baru melahirkan Pangeran William. "Postingan masih dalam rangka kehebohan #royalwedding," kata Shareefa di keterangan foto.

 

Fakta Menarik

Shareefa Daanish
Shareefa Daanish [foto: instagram.com/shareefadaanish]... Selengkapnya

Menariknya, dari beberapa wanita melahirkan itu salah satunya yakni Yattie Sumartono yang tak lain adalah ibunda Shareefa Daanish. Ya, ternyata Shareefa lahir di hari dan rumah sakit yang sama dengan Pangeran William.

"Citra ini diabadikan pada tgl 21 Juni 1982 saat saya lahir di hari dan rumah sakit yang sama dengan mas pangeran William (bukan mas pangeran Harry)," ceritanya.

 

Salah Tulis Nama

Shareefa Daanish
Shareefa Daanish [foto: instagram.com/shareefadaanish]... Selengkapnya

Di foto tersebut, Yattie terlihat menggendong Shareefa kecil yang baru lahir. Meski nama Shareefa yang tertulis di sana salah, namun tidak menjadi masalah besar bagi ibu satu anak tersebut.

Fakta menarik ini sukses membuat banyak orang terkejut sekaligus terkagum-kagum. "Pantesan awsem, teteh lahirnya bareng prince william ternyata," ujar @indragunawan1084.

"Omg idolakuuu .. royal family yg humble .. Prod of u mom @shareefadaanish," sahut @lindasiskandar.

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya