Film Jepang Mayonaka no Kodomo Bakal Gandeng Artis Indonesia

Bintang film dan penyanyi asli Indonesia siap dilibatkan dalam film drama asal Negeri Sakura, Mayonaka no Kodomo.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 09 Jul 2018, 11:20 WIB
Diterbitkan 09 Jul 2018, 11:20 WIB
Jumpa Pers Mayonaka no Kodomo
Jumpa pers film drama asal Negeri Sakura, Mayonaka no Kodomo (Anak-Anak Tengah Malam). (Istimewa)

Liputan6.com, Los Angeles - Artis Indonesia kembali dilibatkan dalam proyek film produksi Jepang. Setelah Yayan Ruhian sempat diajak dalam Yakuza Apocalypse, kini bintang asli Indonesia siap dilibatkan dalam film drama asal Negeri Sakura, Mayonaka no Kodomo (Anak-Anak Tengah Malam).

Tak hanya melibatkan aktor atau aktris Indonesia. Mayonaka no Kodomo juga akan menggandeng penyanyi ternama Tanah Air. Sayangnya, hingga kini masih belum diketahui siapa bintang film atau penyanyi yang akan diajak untuk tampil.

"Kami nantinya akan mengajak aktor dan penyanyi Indonesia dalam produksi film ini, dan akan mendukung masuknya film maupun media Indonesia ke Jepang sebagai tanda persahabatan kedua negara yang sudah lama terjalin. Kami pun akan mengikutsertakan film yang kami produksi ini ke sejumlah festival film internasional," kata Produser Uk Co Ltd, Keita Kuroe dan Shogo Sakuramoto, tanpa menyebutkan nama artis serta penyanyi yang dimaksud, saat dijumpai di Jakarta, Sabtu (7/7/2018).

Baik Tsuji Hitonari, Keita Kuroe mapun Shogo Sakuramoto berharap Mayonaka no Kodomo nantinya bisa diterima dan mampu menghibur para penggemar film drama di seluruh dunia, khususnya di Indonesia.

Buku Karangan Tsuji Hitonari

Mayonaka no Kodomo baru akan segera memulai proses syuting dalam waktu dekat. Film produksi Uk Co Ltd, Jepang ini, diadaptasi dari buku karangan Tsuji Hitonari yang baru saja diluncurkan pada 14 Juni 2018. Kisahnya diambil dari kejadian nyata yang bercerita tentang sisi gelap kehidupan sosial di Jepang.

Dalam jumpa pers pra-produksi Mayonaka no Kodomo yang turut menghadirkan Tsuji Hitonari, dijelaskan bahwa syuting filmnya akan berlokasi di Hakata-Nakasu, salah satu daerah pusat hiburan Jepang.

Dirilis 2020

Jumpa Pers Mayonaka no Kodomo
Jumpa pers film drama asal Negeri Sakura, Mayonaka no Kodomo (Anak-Anak Tengah Malam). (Istimewa)

Rencananya, Mayonaka no Kodomo akan dirilis pada 2020. Selain tayang di Jepang, film ini juga akan diedarkan di Indonesia, Perancis, Taiwan, Thailand, serta Vietnam.

Kunci Kesuksesan

Tsuji Hitonari juga sempat mengutarakan perasaannya begitu tahu film yang diadaptasi dari novel karangannya melibatkan bintang dan musikus asal Indonesia.

"Dalam waktu dekat, kami akan menggelar casting untuk mencari pemain yang akan berperan dalam film ini dan mencari penyanyi Indonesia untuk lagu temanya. Mudah-mudahan dengan keikutsertaan artis dan penyanyi Indonesia, akan memegang kunci kesuksesan film ini di tengah masyarakat," ujarnya.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya